idwebhost Bikin Website Sekarang

12 Tips Jitu Membangun Website Affiliate Marketing!

4 Okt 2024
12 Tips Jitu Membangun Website Affiliate Marketing! campaign-unlimited

Gimana sih cara membangun website affiliate marketing? Saat ini, menjadi affiliator jadi pilihan banyak orang dari berbagai kalangan. Namun, masih banyak yang merasa bingung tentang langkah awal untuk bergabung dalam program afiliasi.

Santai saja, kamu bisa memulainya dengan membuat website affiliate marketing terlebih dahulu. Dengan strategi yang tepat, website kamu bisa menarik traffic tinggi dan tentunya meningkatkan konversi yang menguntungkan.

Tapi, perlu diingat, tidak semua website affiliate marketing langsung berhasil. Ada beberapa strategi yang perlu kamu perhatikan agar website kamu bisa mendatangkan traffic dan menghasilkan konversi yang optimal.

Tips Membangun Website Affiliate Marketing

Sebagai informasi, affiliate marketing adalah model pemasaran di mana seseorang atau perusahaan yang disebut affiliate mempromosikan produk atau layanan milik orang lain. 

Nah, inilah 12 tips jitu membangun website affiliate marketing.

#1. Tentukan Niche yang Tepat

Memilih niche itu langkah awal yang nggak boleh kamu anggap remeh. Niche adalah topik khusus yang akan jadi fokus utama website kamu.

Idealnya, kamu perlu memilih niche yang kamu suka dan paham, tapi tetap punya pasar yang cukup besar. Kenapa? Karena kalau kamu suka topiknya, kamu akan lebih mudah menyusun konten yang menarik.

Namun, penting juga untuk mencari niche yang punya tingkat persaingan yang nggak terlalu ketat, biar kamu bisa lebih cepat berkembang. Contoh niche populer dalam affiliate marketing antara lain:

  • Kesehatan dan kebugaran
  • Teknologi dan gadget
  • Keuangan pribadi
  • Mode dan kecantikan
  • Perjalanan dan liburan

Jadi, kalau kamu suka dengan gaya hidup sehat, kamu bisa memilih produk kebugaran untuk dipromosikan. Jangan lupa cek dulu apakah produk atau layanan dalam niche ini bisa dipasarkan melalui program afiliasi.

Website Affiliate Marketing

#2. Pilih Program Afiliasi yang Sesuai

Setelah memilih niche, saatnya kamu memilih program afiliasi yang sesuai. Ada banyak program afiliasi yang bisa kamu pilih, seperti Amazon Associates, ClickBank, dan ShareASale.

Setiap program punya aturan main yang berbeda, seperti komisi yang ditawarkan, durasi cookie, dan jenis produk yang bisa kamu promosikan. Beberapa hal yang perlu kamu pertimbangkan saat memilih program afiliasi:

  • Reputasi program: Pastikan kamu bekerja dengan program yang punya reputasi bagus.
  • Komisi: Lihat besaran komisi yang mereka tawarkan. Semakin besar komisinya, tentu semakin menguntungkan.
  • Relevansi produk: Pilih program afiliasi yang menawarkan produk sesuai dengan niche kamu.
  • Durasi cookie: Ini adalah berapa lama pengunjung bisa dikonversi setelah mengklik tautan afiliasi kamu. Semakin lama, semakin baik.

Program afiliasi yang baik juga harus menyediakan alat promosi yang membantu, seperti banner iklan, laporan kinerja, dan pelacakan konversi yang jelas.

#3. Pilih Layanan Hosting yang Terbaik

Layanan hosting yang baik adalah fondasi dari website yang cepat dan stabil. Kamu pasti nggak mau dong, kehilangan pengunjung hanya karena website kamu lambat?

Oleh karena itu, kamu perlu memilih layanan hosting yang handal dengan waktu muat cepat dan dukungan pelanggan yang baik.

Kamu bisa menggunakan hosting dari IDwebhost, karena menawarkan uptime 99%, kecepatannya pun tidak diragukan. Selain itu, pastikan layanan hosting yang kamu pilih punya fitur keamanan yang baik, mudah digunakan, dan tentunya sesuai dengan budget.

#4. Pilih Nama Domain yang Relevan

Nama domain adalah identitas website kamu di dunia maya. Buatlah nama yang mudah diingat, singkat, dan relevan dengan niche yang kamu pilih. 

Contohnya, jika kamu memilih niche elektronik, kamu bisa gunakan nama seperti “gadgetterbaru.com“. Pastikan nama domainnya tidak bertele-tele dan mudah diingat.

Cek ketersediaan nama domain di sini, dan kalau bisa, pilih ekstensi .com karena lebih profesional dan familiar di mata audiens.

#5. Setup Website Affiliate Marketing Kamu

Setelah domain dan hosting siap, langkah selanjutnya adalah membangun website. WordPress bisa jadi pilihan yang tepat karena fleksibel dan punya banyak plugin yang bisa membantu afiliasi.

Pilih theme yang responsif dan user-friendly, supaya pengunjung bisa nyaman mengakses website kamu baik dari ponsel maupun komputer.

Jangan lupa tambahkan halaman penting seperti Homepage, About Us, Contact, dan kebijakan privasi. Ini bukan cuma penting buat pengunjung, tapi juga buat meningkatkan kredibilitas di mata mesin pencari.

#6. Desain Website yang Menarik

Desain website yang bagus bisa bikin pengunjung betah berlama-lama di website kamu. Pastikan desainnya bersih, responsif, dan mudah dinavigasi.
Pengunjung harus bisa dengan mudah menemukan apa yang mereka cari tanpa kebingungan.

  • Desain responsif: Pastikan website kamu bisa diakses dengan baik di semua perangkat, baik desktop maupun ponsel.
  • Navigasi yang mudah: Buat struktur navigasi yang jelas, sehingga pengunjung tidak perlu repot mencari konten.
  • Visual menarik: Gunakan gambar dan video yang relevan untuk memperkaya kontenmu.

#7. Buat Konten Relevan & Berkualitas

Ini adalah elemen paling penting dari affiliate marketing. Tanpa konten yang relevan dan berkualitas, sulit bagi kamu untuk menarik perhatian audiens.

Kamu bisa mulai dengan membuat ulasan produk, panduan, atau artikel perbandingan yang bermanfaat.Pastikan juga konten yang kamu buat jujur, informatif, dan benar-benar membantu audiens. 

Jangan lupa sertakan kata kunci yang relevan untuk mengoptimalkan peringkat SEO. Dan yang paling penting, masukkan link afiliasi dengan natural dalam konten kamu, jangan sampai terlihat seperti iklan.

#8. Gunakan Call to Action yang Efektif

Call to action (CTA) adalah elemen penting yang bisa meningkatkan konversi. Gunakan kata-kata yang persuasif dan jelas, seperti “Beli Sekarang”, “Dapatkan Diskon di Sini”, atau “Cek Harga Terbaik”.

Tipsnya, letakkan CTA di tempat yang mudah terlihat, misalnya di akhir artikel atau di atas lipatan halaman. Tapi ingat, jangan terlalu memaksa. Pastikan CTA kamu tetap relevan dengan konten yang ada.

#9. Promosikan Website Lewat Media Sosial

Setelah website kamu siap, jangan lupa untuk menghubungkan website tersebut dengan media sosial. Ini penting banget buat memperluas jangkauan audiens.

Platform seperti Instagram, Facebook, dan Pinterest bisa kamu manfaatkan untuk membagikan konten terbaru atau ulasan produk dari website-mu.

Kamu bisa menggunakan media sosial untuk menarik perhatian orang yang punya ketertarikan dengan niche yang kamu pilih. Misalnya, kalau kamu punya website tentang teknologi, kamu bisa memposting ulasan gadget terbaru di Instagram.

#10. Buat Database Email

Email marketing bisa jadi salah satu senjata rahasia kamu dalam affiliate marketing. Dengan mengumpulkan alamat email pengunjung website lewat formulir newsletter atau lead magnet, kamu bisa membangun hubungan jangka panjang dengan audiens.

Kirimkan konten yang relevan dan bermanfaat langsung ke kotak masuk audiensmu. Strategi ini bisa meningkatkan engagement sekaligus memperbesar peluang konversi. Tapi jangan terlalu sering kirim email, ya! Jaga frekuensi agar tidak mengganggu.

#11. Optimalkan SEO

Agar website kamu bisa muncul di halaman pertama mesin pencari, kamu harus memperhatikan SEO. Ini termasuk penggunaan kata kunci yang tepat, mempercepat kecepatan website, serta membuat konten berkualitas tinggi.

Bangun juga backlink dari website lain yang punya reputasi baik. Gunakan tools SEO seperti Google Search Console atau Ahrefs untuk memantau performa website kamu dan memperbaiki kesalahan teknis.

#12. Pantau Kinerja dan Terus Optimalkan

Setelah semua berjalan, jangan langsung puas. Pantau terus kinerja website kamu menggunakan tools seperti Google Analytics. Dengan melihat data, kamu bisa mengetahui halaman mana yang performanya bagus, dan mana yang butuh perbaikan.

Misalnya, kalau ada halaman dengan bounce rate tinggi, kamu bisa melakukan perbaikan dengan memperbaiki konten atau desainnya.

Website Affiliate Marketing

Kesimpulan

Membangun website affiliate marketing memang membutuhkan kerja keras dan konsistensi. Tapi, kalau kamu konsisten dan sabar, hasilnya bisa sangat memuaskan.

Kalau kamu masih kebingungan dengan langkah awal membuat website affiliate marketing, jangan khawatir. Kamu bisa memakai Jasa Pembuatan Website dari IDwebhost

Layanan ini juga bisa kamu padukan dengan hosting yang SEO friendly, sehingga semakin mendukung keberhasilan website affiliate marketing-mu.

Rifka Amalia

Member since 23 Aug 2024