Cari Tahu: Apa Itu IP Address dan Fungsinya?
Sebagai pengguna internet, kamu tentu sudah sering mendengar “IP address” bukan? Bahkan pasalnya, ini dapat digunakan untuk melacak lokasi seseorang. Jadi, apa itu IP Address dan fungsinya? Apakah ini adalah identitas pengguna internet atau alamat lokasi pengguna? Lalu, di mana kita bisa mendapatkan IP address?
Jika kamu memiliki banyak hal yang ingin diketahui tentang IP address, maka sebaiknya kamu simak sampai habis artikel ini! Kami akan menjelaskan selengkapnya tentang IP address, mulai dari pengertian, fungsi, jenis-jenisnya, cara kerja, hingga, cara melindungi IP address milikmu. Selamat membaca!
Contents
Apa Itu IP Address?
Seperti apa itu IP address dan fungsinya, dapat dipahami secara sederhana sebagai sebuah nomor identitas perangkat. IP Address terdiri atas sederetan angka yang dapat mengidentifikasi suatu perangkat ketika terhubung ke internet atau infrastruktur jaringan lain.
IP address adalah nomor pengenal yang memungkinkan perangkat komputer untuk menerima dan mengirimkan data, melalui internet. Setiap perangkat yang terhubung dengan internet akan memiliki IP address, baik perangkat tersebut berupa hp, laptop, atau komputer.
Alamat IP dibuat menggunakan algoritma yang terintegrasi dengan Internet of Assigned Numbers Authority (IANA). Secara geografis, IP address didistribusikan oleh penyedia layanan internet (ISP). Jadi, saat kamu terhubung ke internet menggunakan layanan penyedia internet, maka kamu akan secara otomatis mempunyai alamat IP untuk perangkatmu.
Fungsi IP Address
Apa itu IP address dan fungsinya – Sebagai deretan angka yang dapat mengidentifikasi perangkat di internet, pada dasarnya IP address berfungsi layaknya alamat rumah. Untuk mendapatkan data, perangkat perlu mengetahui lokasi data untuk kemudian diakses dan ditampilkan pada perangkat. Adapun penjelasan lebih lengkapnya sebagai berikut:
1. Mengidentifikasi Perangkat
IP address digunakan untuk mengidentifikasi setiap perangkat yang terhubung ke jaringan, sehingga memungkinkan perangkat untuk berkomunikasi satu sama lain. Dengan alamat IP ini, pengiriman paket data dapat dikirim ke perangkat yang tepat.
2. Mengidentifikasi Lokasi Geografis
IP address dapat digunakan untuk menentukan lokasi geografis dari perangkat yang terhubung ke internet. Meskipun tidak selalu akurat, informasi ini dapat membantu dalam berbagai aplikasi, termasuk pemberian konten lokal.
3. Routing Data
IP address digunakan oleh perangkat jaringan (seperti router) untuk mengarahkan paket data ke tujuannya. Ini adalah fungsi utama dalam pengiriman data melalui jaringan internet. Router menggunakan alamat tujuan dalam header paket data untuk menentukan rute yang tepat untuk mengirimkannya.
4. Mengidentifikasi Layanan Jaringan
IP address juga digunakan untuk mengidentifikasi server atau layanan di internet. Saat kamu mengakses situs atau layanan online, browser akan menggunakan server IP address tersebut untuk menghubungkanmu ke sumber yang ingin diakses.
5. Membantu Memastikan Keamanan Jaringan
Dalam konteks keamanan, IP address memiliki peran penting untuk memastikan keamanan jaringan. Misalnya, dalam penggunaan firewall. Dengan adanya IP address, penggunaan firewall untuk mengizinkan atau memblokir lalu lintas menjadi lebih efektif untuk melindungi jaringan komputer dari ancaman dan serangan.
6. Memonitor Jaringan
IP address juga dapat bermanfaat untuk memantau kinerja jaringan. Administrator jaringan dapat melacak lalu lintas, mengidentifikasi masalah, dan melakukan pemecahan masalah dengan memantau penggunaan alamat IP dalam jaringan.
7. Mengoptimalkan Kualitas Layanan
Dalam jaringan VoIP (Voice over Internet Protocol) dan layanan streaming, IP address dapat digunakan untuk mengoptimalkan kualitas layanan. Hal ini dilakukan dengan mengarahkan lalu lintas melalui jalur yang memiliki latensi rendah atau lebar pita yang mencukupi.
Jenis-Jenis IP Address
Usai memahami apa itu IP address dan fungsinya, kini kami akan menjelaskan tentang jenis-jenisnya. Pada dasarnya IP address dibuat dalam 2 jenis utama, yaitu: IPv4 dan IPv6. Namun bukan hanya itu, jenis alamat IP konsumen dibagi lagi menjadi 4 jenis. Berikut penjelasan selengkapnya:
- IP Address IPv4. Ini merupakan versi IP address yang paling umum digunakan saat ini, dengan format yang terdiri dari empat blok angka desimal yang dipisahkan oleh titik (contoh: 192.168.1.1).
- IP Address IPv6. Ini adalah solusi atas kelangkaan alamat IPv4, dengan format yang menggunakan 8 grup empat digit-heksadesimal yang dipisahkan oleh titik dua (contoh: 2001:0db8:85a3:0000:0000:8a2e:0370:7334).
- IP Address Private. IP address ini digunakan dalam jaringan lokal (LAN) pribadi. Alamat IP privat tidak dapat diakses langsung dari Internet, jadi alamat ini hanya digunakan untuk mengelola perangkat dalam jaringan lokal saja.
- IP Address Public. Ini adalah alamat yang diberikan oleh penyedia layanan Internet (ISP). Alamat IP ini dapat diakses dari internet dan digunakan untuk mengidentifikasi perangkat dalam jaringan internet.
- IP Address Dynamic. Ini adalah alamat internet protokol yang dapat berubah setiap kali perangkat terhubung ulang ke jaringan. IP address dinamis diberikan kepada perangkat oleh server DHCP (Dynamic Host Configuration Protocol) dalam jaringan.
- IP Address Static. IP address statis adalah alamat yang ditetapkan secara manual kepada perangkat dan tidak berubah. Biasanya, jenis IP address ini dikelola oleh administrator jaringan dan tidak berubah kecuali diubah secara manual.
Cara Kerja IP Address
Seperti yang telah kami jelaskan pada pembahasan apa itu IP address dan fungsinya di atas, secara sederhana IP addres dapat dipahami layaknya alamat rumah. Saat kamu mengakses internet dengan komputer, kamu akan terhubung ke router jaringan yang disediakan penyedia layanan internet (ISP).
Perangkat yang terhubung dengan internet akan secara otomatis mendapatkan alamat IP dari ISP. Alamat ini diambil dari blok alamat IP yang didistribusikan oleh Internet of Assigned Numbers Authority (IANA) melalui Regional Internet Registry (RIR).
Selanjutnya, saat kamu akan mengakses situs web tertentu maka router akan berkomunikasi dengan server tempat website disimpan. Router akan mengambil file yang kamu minta untuk selanjutnya ditampilkan di layar komputermu.
Cara Melindungi IP Address
Selain perlu memahami seperti apa itu IP address dan fungsinya, kamu juga harus tahu bagaimana cara melindunginya. Ada banyak ancaman yang dapat membahayakan keamanan dan privasimu di internet. Berikut adalah sedikit tips untuk melindungi alamat internet protokolmu:
1. Menggunakan Firewall
Firewall adalah perangkat lunak yang memungkinkanmu untuk melakukan monitoring dan mengontrol lalu lintas jaringan. Dengan menggunakan firewall, kamu dapat memblokir upaya akses yang mencurigakan atau berbahaya, sehingga dapat melindungi perangkat dari serangan DDoS atau brute force.
2. Menggunakan VPN (Virtual Private Network)
VPN juga dapat menyembunyikan alamat IP dengan menggantinya dengan alamat IP server VPN, yang dapat membantu melindungi privasimu di internet. Penggunaan VPN akan sangat berguna ketika kamu terhubung ke jaringan Wi-Fi publik yang tidak aman.
3. Memastikan Perangkat Lunak Diperbarui
Pastikan perangkat lunak, termasuk sistem operasi, perangkat keamanan, dan aplikasi, selalu mendapatkan pembaruan keamanan terbaru. Cara ini dapat mencegah munculnya celah keamanan dalam perangkat untuk dieksploitasi oleh penyerang.
4. Menggunakan Layanan Hosting yang Terpercaya
Untuk melindungi alamat IP server web bisnis, kamu dapat menggunakan layanan hosting dengan pengaturan keamanan yang kuat seperti layanan hosting IDwebhost. Dengan teknologi keamanan yang selalu diperbarui, layanan hosting IDwebhost akan menjaga website kamu aman dari serangan malware dan hacker.
Itulah penjelasan tentang apa itu IP address dan fungsinya, yang perlu kamu ketahui. Semoga informasi ini dapat menambah pengetahuanmu dan membantumu untuk lebih berhati-hati dalam berselancar di internet.
Jika kamu tertarik untuk mengetahui lebih banyak insight lainnya, kunjungi blog IDwebhost dan baca berbagai artikel kami secara gratis! Periksa juga pilihan layanan hosting IDwebhost yang paling murah se-Indonesia dan bisa kasih kamu banyak bonus fitur!