idwebhost Bikin Website Sekarang

Panduan Lengkap Google Bisnisku Untuk Pemula

Panduan Lengkap Google Bisnisku Untuk Pemula campaign-unlimited

Kali ini kita akan membahas mengenai panduan lengkap Google Bisnisku, yang bisa diaplikasikan bahkan oleh pemula. Sebagian besar dari kita tentu pernah menemukan sebuah halaman Google bisnisku ketika sedang mencari sebuah informasi melalui mesin pencari Google.

Lokasi halaman ini biasanya berada di sisi kanan dari hasil pencarian, ketika kita mencari menggunakan desktop, namun pada pengguna mobile Google Bisnisku biasanya akan menyesuaikan dengan kondisi layar.

Nah, pernah tidak Anda bertanya apa sih Google Bisnisku? Mengapa ada halaman seperti itu? Apakah ini layanan dari Google? Apakah Google Bisnisku ini gratis? Apa manfaat dari Google bisnisku? Atau Anda melewatkan begitu saja?

Jika Anda bertanya-tanya apa itu Google Bisnisku, mari kita pelajari bersama. Dalam artikel ini, saya akan memberikan panduan lengkap apa itu Google Bisnisku, tenang panduan ini bisa Anda gunakan bahkan bagi Anda yang pemula dan tidak mengetahui sama sekali sebelumnya tentang fitur Google ini.

Berkenalan Dengan Google Bisnisku

Penting bagi kita untuk kenal terlebih dahulu dengan Google Bisnisku. Tak kenal maka tak sayang, sehingga tidak bisa memanfaatkan fitur yang tersedia secara maksimal.

Apa itu Google Bisnisku? Google Bisnisku adalah layanan resmi milik Google yang mana diperuntukkan untuk para pemilik bisnis agar mereka semakin mudah ditemukan dalam pencarian internet. Apakah fitur ini gratis? Tentu saja, fitur ini bisa Anda gunakan secara gratis.

Mau lebih memaksimalkan Google Bisnisku? IDwebhost punya layanan Google Workspace, lho. Dengan Google Workspace, semua pekerjaan lebih mudah diatur karena sudah terintegrasi, termasuk bisnis yang listing di Google Bisnisku lebih mudah.

Jadi, dapat dipahami betapa pentingnya memiliki Google Bisnisku untuk usaha atau bisnis kita. Karena telah memasuki era pemasaran digital, yang mana setiap orang akan mencari informasi di internet terlebih dahulu sebelum memutuskan pembelian.

Google Bisnisku adalah bentuk komitmen Google dalam memberi kemudahan dan mendukung iklim pasar digital saat ini dan untuk masa mendatang, lewat berbagai fitur yang tersedia.

Google Bisnisku pertama kali diperkenalkan ke publik pada Juni 2014. Akan tetapi belum banyak yang menggunakan. Di samping itu, Google juga terus melakukan berbagai penyempurnaan pada sistem Google Bisnisku.

Bagaimana Cara Mendaftar Google Bisnisku? Berikut Panduan Lengkap Google Bisnisku:

Listing di Google My Business sangat penting sebagai penanda kehadiran bisnismu di dunia maya dan lebih ditemukan.

Berikut adalah panduan lengkap Google Bisnisku! Tahap demi tahap yang harus Anda lakukan untuk mendaftar Google Bisnisku:

1. Mendaftar Melalui Laman Resmi

Langkah pertama dalam mendaftar Google Bisnisku adalah dengan mengunjungi situs resmi Google Bisnisku. Di halaman depan, Anda akan melihat kolom pendaftaran dan laman login. Kemudian pilih menu ‘Kelola Sekarang‘ seperti pada gambar berikut:

Mendaftar Google Bisnisku Melalui Laman Resmi

2. Mencari Bisnis Anda Di Google Bisniku

Pada halaman selanjutnya Anda akan menemukan sebuah kolom pencarian, yang mana melalui halaman tersebut Anda bisa mencari bisnis Anda. Namun jika Anda tidak menemukan bisnis Anda, maka Anda bisa memilih Tambahkan Bisnis Anda ke Google. Seperti Gambar berikut:

Mencari Bisnis Anda Di Google Bisnisku

3. Mengisi Nama Bisnis di Google Bisnisku

Jika bisnis Anda belum terdaftar di Google, maka Anda akan melanjutkan ke halaman Tambahkan Bisnis Anda Ke Google. Nah, sekarang Anda bisa memasukkan nama bisnis Anda yang akan menjadi nama yang muncul dalam hasil pencarian Google Bisnis. Mengisi nama bisnis seperti gambar berikut:

Mengisi Nama Bisnis

4. Memilih Kategori Bisnis Anda

Setelah memasukkan nama bisnis, selanjutnya Anda harus memilih kategori yang paling sesuai dengan bisnis Anda. Pada halaman ini telah tersedia banyak pilihan kategori bisnis. Sebagai contoh, kami memilih kategori Bisnis Rental Mobil. Seperti pada gambar berikut:

Memilih Kategori Bisnis Anda

5. Panduan Lengkap Google Bisnisku Selanjutnya Adalah Melengkapi Alamat Bisnis

Selanjutnya Anda akan diberi pertanyaan: Apakah Anda ingin menambahkan lokasi yang dapat dikunjungi pelanggan, seperti toko atau kantor? Lokasi ini akan ditampilkan di Google Maps dan Penelusuran saat pelanggan mencari bisnis Anda. Seperti pada foto berikut:

Melengkapi Alamat Bisnis

6. Memasukkan Koordinat Google Maps

Selanjutnya adalah menentukan koordinat lokasi yang paling tepat dengan letak toko atau alamat bisnis kita dalam Google map. Penting untuk berhati-hatian dalam menentukan koordinat lokasi bisnis Anda.

Lokasi ini akan menjadi acuan orang ketika ingin mengunjungi bisnis Anda. Seperti pada gambar berikut:

Memasukkan Koordinat Google Maps

7. Melengkapi Kontak dan Situs Website

Anda perlu untuk memasukkan kontak telepon dan juga alamat situs website Anda untuk memudahkan komunikasi. Dalam Panduan Lengkap Google Bisnisku kami menekankan pentingnya informasi kontak ini.

Karena detail kontak ini akan muncul di halaman Google Bisnisku dan menjadi informasi penting bagi calon pengunjung. Isi detail kontak seperti pada gambar berikut:

Melengkapi Kontak dan Situs Website

8. Pilih Cara Verifikasi Google Bisnisku

Terakhir Anda akan menyelesaikan tahapan pendaftaran dengan melakukan Verifikasi Google Bisnisku. Verifikasi dilakukan dengan cara pihak Google akan mengirimkan surat berisi kode verifikasi yang mana akan dikirim sesuai dengan alamat bisnis Anda. Seperti pada Gambar:

Verifikasi Google Bisnisku

9. Tahap Terakhir Panduan Lengkap Google Bisnisku

Terakhir dalam Panduan Lengkap Google Bisnisku adalah verifikasi. Ketika Anda sudah mendapatkan surat dari Google berisi verifikasi Google Bisnisku milik Anda, maka Anda sudah siap untuk menggunakan Google Bisnisku. Anda bisa memberikan berbagai informasi dalam Google Bisnisku sesuai dengan bisnis Anda

Kesimpulan Panduan Lengkap Google Bisnisku

Nah, itulah tadi Panduan Lengkap Google Bisnisku. Bagaimana sangat mudah kan dalam membuat halaman khusus bisnis Anda dengan memanfaatkan Google Bisnisku?

Tapi Anda harus melihat secara jelas dalam pembuatan Google Bisnisku perlu adanya dukungan website bisnis, seperti yang diminta Google dalam syarat Kontak Informasi.

Masih sering ditemukan halaman Google Bisnisku yang belum memiliki halaman website bisnis, hal ini tentu akan sangat merugikan. Karena bisnis sudah mudah diketahui dalam pencarian, tetapi tidak ada informasi tambahan yang bisa didapatkan oleh pengunjung.

Bayangkan jika Anda sudah memiliki website bisnis, kemudian nama bisnis Anda juga sudah terdaftar di Google Bisnisku, orang akan mencari kategori bisnis Anda, lalu menemukan halaman Google Bisnisku milik Anda, dan kemudian mencari informasi lebih dari website Anda yang merupakan website toko Online.

Kira-kira apa yang akan terjadi selanjutnya? Benar sekali, akan terjadi pembelian, karena Anda bisa memberikan informasi produk Anda secara lengkap melalui website bisnis Anda. Jangan khawatir membuat website bisnis tidaklah sulit, Anda juga bisa menggunakan jasa pembuatan website bisnis yang terjangkau.

Nah, untuk itu ayo persiapkan website bisnis terbaik Anda dengan menggunakan domain murah IDwebhost. Selain itu perlu juga menggunakan performa hosting yang prima untuk website Anda, maka gunakan berbagai Paket Hosting Murah IDwebhost. Jangan sampai bisnis Anda tidak muncul di internet karena ini era serba internet, serba mencari melalui Google!

Demikian pembahasan kita kali ini mengenai panduan lengkap Google bisnisku untuk pemula. Semoga pembahan ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi Anda dalam mendaftarkan bisnis Anda di Google. Baca berbagai tips menarik lainnya di blog IDwebhost Gratis. Terima kasih, salam Ari Sedesa.

Raditya Peter Han

Member since 2 Jul 2013