idwebhost Bikin Website Sekarang

Mengenal Hosting dan Domain

Mengenal Hosting dan Domain campaign-unlimited

Selamat datang kembali di web kami https://idwebhost.com, kolom berbagi ilmu dan knowledge seputaran IT. Pada kesempatan ini kami akan membahas dan mengenal Hosting dan Domain.

Saatnya Mengenal Hosting dan Domain

Apa itu Hosting?

Pengertian sederhana dari Hosting adalah tempat kita menyimpan data situs atau web di jaringan internet. Jadi sebenarnya fungsi hosting tidak jauh berbeda dengan penyimpanan data di komputer lokal kita yaitu Hardisc hanya saja kalau Hosting berada di jaringan server yang otomatis dapat di akses dari mana saja, oleh siapa saja dan kapan pun itu selama servernya masih online alias tidak down. Dan seperti kita ketahui bahwa situs-situs yang berada di jaringan Internet sudah pasti biasanya situs milik Perusahaan tertentu, situs e-commerce, Blog, situs Pribadi, situs suatu organisasi dan lain sebagainya, dengan tujuan agar situs yang telah dibuat itu dapat di akses oleh khalayak ramai seluruh dunia selama 24 jam penuh.

Dan kemudian barangkali ada pertanyaan, apakah dengan mempunyai Hosting kita perlu mengeluarkan uang? Jawabannya adalah bahwa untuk mempunyai space di jaringan internet ada yang tidak berbayar alias Gratis dan ada pula yang berbayar. Adapun pilihannya apakah kita harus memilih yang Gratis ataukah yang berbayar tergantung dari kondisi dan kebutuhan, jadi harus mempertimbangkan tujuan kita mempunyai Hosting itu untuk apa.

Jelas kalau bagi Perusahaan dan praktisi e-Commerce tentu sangat membutuhkan space di jaringan internet dengan pertimbangan bisnis, namun bagi teman-teman yang sering share pengalaman, ilmu, ide dsb, mungkin ada baiknya untuk memilih Hosting yang gratis. Adapun untuk teman-teman yang akan memilih membeli Hosting Murah di IDwebhost.

Dan kemudian barangkali ada lagi pertanyaan, adakah perbedaan antara Hosting Gratis dan berbayar? Tentu jawabannya adalah berbeda, bagaimanapun juga Hosting Gratis tidak memiliki kelebihan yang disediakan oleh Hosting berbayar.

Berikut perbedaan diantaranya :

  • Kapasitas Bandwith,
  • Fitur
  • Keamanannya

Salah satu contoh Website yang memberikan fasilitas Hosting Gratis yaitu Hostinger :

mengenal hosting dan domain
free website hosting

Berikutnya mari kita bahas topik selanjutnya yaitu Domain

Apakah Domain itu?

Zaman sekarang tentu kita sering mendengar kata Domain dong, apalagi yang sering surfing di Internet. Domain sendiri adalah Nama unik yang dimiliki oleh si pemilik situs, dan yang mana Domain ini sebenarnya Nama yang menggantikan sebuah angka-angka IP, sehingga alamat situs dapat dikenal lebih baik dan familiar dibandingkan dengan deretan kombinasi angka IP tersebut. Adapun alamat situs biasa kita sebut dengan nama URL.

Berikut beberapa contoh IP untuk situs-situs populer :

  •   IP address untuk Youtube : 74.125.65.91
  •   IP address untuk bbc.co.uk : 212.58.241.131
  •   IP address untuk Aljazera.com : 198.78.201.252
  •   IP address untuk Amazon.com : 72.21.211.176

Nah, dari deretan angka-angka tersebut tentu kita lebih mengenal situs dengan Domain berupa Nama pastinya, jadi Domain juga berfungsi sebagai sarana jati diri dan identitas dari situs yang bersangkutan. Sehingga bagi seorang praktisi e-commerce nama domain sangatlah penting dan berpengaruh, Dan nama Domain dapat dipilih oleh si pemilik situs sesuai dengan keinginannya, menyesuaikan dengan materi/isi dari situs itu sendiri. Oleh karenanya maka nama Domain hanya dimiliki oleh satu situs saja, tidak dapat 2 situs memiliki nama yang sama persis, kecuali dengan ekstensi domain yang berbeda.

Ekstensi Domain

Domain sendiri harus memiliki ekstensi, ekstensi domain adalah sebuah akhiran yang selipkan setelah nama Domain dengan dipisahkan oleh sebuah titik. Tidak seperti nama Domain yang kita dapat memilih sesuka hati, ekstensi Domain sudah memiliki standard yang ditetapkan dan wajib untuk diikuti, termasuk dengan nama ekstensi yang berkaitan dengan keberadaan situs tersebut di negara suatu negara, contoh : id (Indonesia), sg (Singapura), my (Malaysia), cn (China), uk (United kingdom/Inggris) dll.

Berikut beberapa contoh dari ekstensi Domain :

1. Global Ekstensi :

  • .com (Commercial), dimana awal pembuatannya diperuntukan bagi perusahaan dan pebisnis, namun dalam perkembangannya ternyata ekstensi .com banyak juga dipakai oleh situs-situs yang bukan bertujuan komersial
  • .net (Networking), ekstensi .net biasa dipakai oleh situs-situs berbasis IT, Jaringan komputer dan layanan internet
  • .org (Organization), Untuk ekstensi .org sudah dapat kita kenal dari namanya, situs-situs kelembagaan dan organisasi biasa memakai ekstensi domain ini
  • .info (Information), Pada umumnya untuk situs-situs berbasis informatif dan personal biasanya memakai ekstesi ini

2. Lokal Ekstensi :

  • .net.id (Network Indonesia), dipakai oleh situs-situs berbasis IT, Komputer dan Network yang berada di wilayah negara Indonesia
  • .co.id (Company Indonesia), digunakan oleh situs-situs perusahaan yang berada berada di Indonesia
  • .ac.id (Academy Indonesia), sesuai dengan namanya, ekstensi ini dipakai oleh universitas, akademi maupun lembaga pendidikan yang berada di Indonesia
  • .sch.id (School Indonesia), Untuk sekolah-sekolah di Indonesia mulai dari SD sampai SMA dapat memakai ekstensi ini

Seperti juga Hosting, Domain ada yang tidak berbayar/gratis ada pula yang berbayar. Untuk domain yang gratis biasanya mengikuti nama dari Domain induknya sedangkan untuk berbayar pasti kita dapat memakai nama Domain sendiri menyesuaikan dengan tujuan situs itu dibuat. Adapun untuk Domain murah ada di web berikut : https://idwebhost.com/domain-murah dan cara membeli domainnya bisa klik di sini.

Berikut salah satu contoh dari situs yang menawarkan Domain Gratis :

Mengenal hosting dan domain
domain

Cara kerja Domain

Seperti telah dijelaskan diatas bahwa Domain adalah sebuah nama situs yang dipakai untuk menggantikan sederetan angka IP sebagai jati diri dari situs tersebut. Adapun cara kerja Domain sebenarnya cukup sederhana dimana domain tersebut dipakai untuk memudahkan para pengguna internet untuk mengakses server Hosting-nya. Dan setelah masuk ke Domain  tadi maka secara sistem akan diarahkan menuju nama server. Nama server itu sendiri berisi informasi database si pemilik Domain, di server tersebut memiliki data record DNS. Data ini berisi CNAME record, MX record dan A record.

Website Files

Selain mengenal Domain dan Hosting, sebenarnya kita wajib mengetahui juga dengan istilah website Files. Website files saya ulas sedikit disini karena berkaitan erat dengan Hosting maupun Domain tadi. Website files adalah isi atau content dari situs tersebut, yang berisi artikel, Data, Photo, bahkan musik dan video. Website ini berupa halaman/page yang berbentuk php file atau html file. Sehingga saat kita membuka alamat URL yang kita tuju maka dapat dilihat isi/content dari website tersebut.

Jadi kesimpulan dari keseluruhan ulasan diatas bahwa ketika kita akan menampilkan suatu isi/content website, kita wajib menyimpannya di suatu tempat yang bernama web hosting server, dan memiliki alamat atau address yang kita sebut dengan Domain, dengan demikian maka isi/content tersebut nanti dapat dilihat oleh semua orang yang dapat mengaksesnya melalui jaringan dunia maya yang kita sebut dengan internet.

Terima kasih semoga sedikit ulasan dapat berguna dan bermanfaat.

Ferry Wiharsasto

Member since 19 Aug 2014