Kamu Harus Tahu! Inilah 5 Cara Mengatasi Malware Yang Paling Ampuh

4 Okt 2018
Kamu Harus Tahu! Inilah 5 Cara Mengatasi Malware Yang Paling Ampuh campaign-unlimited

Malware adalah sebuah software komputer yang sengaja diciptakan untuk tujuan yang negatif atau jahat. Di era modern ini, semua orang mulai paham dan menggunakan internet sebagai media pencari informasi. Banyak juga yang memiliki website dari jasa pembuatan website. Sayangnya, hal ini malah dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk mencuri data komputer seseorang melalui malware tersebut. Bahkan yang lebih menyeramkan lagi, bandwidth atau kuota data di internet bisa hilang dalam sekejap karena sudah dipakai oleh malware tersebut untuk mengambil data yang tersimpan di laptop atau PC anda.  Cara mengatasi malware pun gampang-gampang susah. Pasalnya ada beberapa malware yang memiliki sifat sangat ganas. Sahabat IDwebhost, malware itu sendiri dikelompokan beberapa kategori.

Pertama adalah malware yang punya kemampuan untuk mengintai dan mencuri data yang kita miliki. Nama populer dari malware semacam ini adalah spyware. Kedua, ada malware yang memiliki kemampuan menginveksi komputer dan membuat sistem yang ada didalamnya kacau balau. Malware semacam ini diberi nama dengan worm atau virus. Ketiga, malware yang tergolong kelas yang ganas adalah Trojan atau backdoor. Pasalnya, mereka bekerja secara sembunyi-sembunyi. Biasanya mereka baru akan terdeteksi setelah sistem komputer mendeteksi mereka melalui anti virus. Itupun kalau kita tidak terlambat mendapatkan notifikasi.

Malware Menyerang, Problem Pun Bermunculan!

5 Cara Mengatasi Malware Yang Paling Ampuh
idwebhost

Ada banyak problem yang akan muncul jika malware telah menyerang komputer kita. Masalah yang paling sering muncul adalah kinerja komputer yang mulai melambat. Hal ini pastinya sangat mengganggu, terutama jika anda adalah orang yang selalu bekerja dengan komputer atau laptop setiap harinya. Bahkan yang lebih gawatnya lagi, malware tersebut bisa secara tiba-tiba menghapus file yang anda miliki tanpa memberi tau.

Tak heran jika sejumlah software tiba-tiba tak bisa berjalan akibat serangan malware ini. Parahnya lagi, mereka juga bisa menggandakan file yang ada di laptop tersebut dengan sendirinya. Hal ini malah semakin menumpuk jumlah memory PC dan membuat datanya selalu penuh. Cukup dengan membayangkan sejumlah masalah diatas saja mungkin sudah membuat kita semua pusing. Namun, tak perlu khawatir karena cara mengatasi malware sebenarnya bisa dilakukan dengan beberapa langkah berikut.

Pasang Anti Virus Guna Memberikan Perlindungan Menyeluruh

5 Cara Mengatasi Malware Yang Paling Ampuh
idwebhost

Salah satu penangkal malware paling ampuh adalah Anti Virus. Cara mengatasi malware ini sangat jitu. Dengan adanya anti virus, maka komputer akan bisa terlindungi dari berbagai macam serangan malware yang ada didalamnaya. Bahkan mereka bisa memberikan perlindungan secara menyeluruh dalam partisi yang dimiliki hardis. Anti Virus akan bisa mendeteksi datangnya virus yang akan menyerang. Selain itu, mereka juga bisa menghapus malware yang terlanjur bersarang di komputer, baik itu malware yang sudah bersarang cukup lama, maupun yang baru-baru saja. Lakukan scan laptop secara berkala yaitu seminggu sekali atau paling maksimal sebulan sekali agar kinerja laptop tetap terjaga dan bebas dari malware pengganggu.

Baca Juga: Pinterest IDwebhost, Akun Sosial Media Kami Yang Terbaik

Satu tips yang perlu anda perhatikan adalah sebaiknya anda melakukan scanning dalam kondisi laptop save mode. Caranya adalah sebelum masuk atau boot menyalakan laptop, pilih untuk masuk ke save mode. Dalam kondisi ini, anda akan bisa menghapus malware yang tidak bisa dihilangkan dengan cara biasa. Pasalnya, sejumlah malware akan tetap hinggap dan tidak hilang meskipun sudah diproses oleh Anti Virus. Tapi, jika anda masuk ke save mode, maka malware tersebut akan tidak aktif dan mereka bisa dengan mudah dihapus.

Cara Mengatasi Malware Dengan Hapus Temporary Files

Memelihara temporary files cukup banyak di PC akan membuatnya menjadi sarang malware bersemayam. Biasanya file ini muncul dari cache dan cookies browser yang anda gunakan. Untuk bisa mengatasi masalah ini, anda cukup masuk ke setting atau pengaturan dari browser yang digunakan. Kemudian pilih untuk delete temporary files atau hapus file sementara. Tak hanya itu saja, file di recycle bin yang dibiarkan terlalu lama juga bisa menjadi sarang bernaung malware. Karena itu, jika benar-benar sudah tidak digunakan sebaiknya hapus recycle bin secara berkala juga. Cara lain adalah dengan mengapus data penjelajahan yang anda lakukan di internet. Buka menu history dan pilih untuk menghapus semua data penjelajahan yang dilakukan. Sejumlah browser ada yang memberikan mode incognito sehingga memudahkan penggunanya untuk berselancar di dunia maca dan secara otomatis menghapus semua history dan cache yang tersimpan untuk mencegah serangan malware.

Gunakan Fitur Reset System Restore Yang Tersedia di OS Anda

Jika anda adalah pengguna Windows, maka OS ini memiliki fitur berupa reset system restore yang akan membantu penggunanya untuk mengoptimalkan kinerja PC, serta yang tak kalah pentingnya bisa menghapus malware yang bersarang dalam sekejap. Dari sini reset system restore akan bisa mengembalikan PC anda dalam kondisi awal dimana titip point restore tersimpan. File system yang dulu tersimpan (yang kemungkinan adalah malware jahat) akan dihapus dan diganti dengan yang baru. Hal ini akan mempercepat jalannya komputer dan menghapus program jahat yang bersamayam didalamnya.

Manfaatkan Windows Defender

5 Cara Mengatasi Malware Yang Paling Ampuh
idwebhost

Windows Defender merupakan sebuah program keamanan bawaan dari Windows. Program ini sangat berguna bagi anda yang saat ini belum memiliki anti virus, atau takut menginstannya karena dirasa kurang optimal dalam bekerja. Jika sudah demikian, windows defender akan melakukan tugasnya untuk menghapus malware atau virus yang ada di komputer dengan cepat. Pengguna juga bisa mengaktifkan fasilitass windows defender ini secara offline. Artinya anda akan bisa melakukan proses scanning dengan mudah sebelum masuk ke Windows atau saat booting. Alternatif lainnya, anda bisa melakukan scanning secara normal pada saat komputer digunakan.

Ada Program Tak Dikenal di Komputer? Segera Hapus!

Anda patut waspada ketika melihat ada program tak dikenal yang bersemayam dalam komputer. Cara mengatasi malware salah satunya adalah waspada. Sangat disarankan untuk segera melakukan uninstall. Apalagi jika anda merasa tidak menggunakan software tersebut sama sekali. Hal ini besar kemungkinan file tersebut adalah malware yang berniat untuk mencuri data anda. Parahnya lagi, mereka bisa mengambil atau mencuri data yang anda miliki dalam sekejap pada saat terkoneksi ke internet. Bocornya data penting yang anda miliki pastinya akan membawa petaka bagi diri anda. Sebelum melakukan uninstall cek ulang apakah program tersebut benar-benar anda gunakan atau tidak. Jika sudah tidak dipakai lagi dan dirasa tidak berguna sebaiknya dihapus saja.

Itulah beberapa cara mengatasi malware yang bisa anda terapkan sekarang juga. Jangan sampai anda membiarkan malware tersebut bersemayam dalam laptop. Parahnya lagi, anda tidak mengaktifkan satu pun perlindungan di komputer. Hal ini akan membuat komputer anda sangat high risk atau beresiko besar untuk terserang malware yang ganas. Jangan sampai saat semuanya terjadi, semua sudah terlambat. Jika kerusakan yang ada pada laptop sudah sangat parah, anda tak punya pilihan lain selain menghapus semua data laptop secara menyeluruh atau menginstall ulang OS yang ada di laptop anda.