Ini Dia Pengertian dan Fungsi CMS Yang Wajib Diketahui

27 Des 2018
Ini Dia Pengertian dan Fungsi CMS Yang Wajib Diketahui campaign-unlimited

Di era kehidupan yang semakin modern saat ini, mengelola website sudah menjadi kebutuhan dan prioritas utama. Dengan menggunakan website, anda bisa menjajal peluang dan melebarkan bisnis anda dengan menjadikan website sebagai sarana marketing. Selain itu bisa juga anda memanfaatkan website sebagai tempat belajar hingga yang hanya sekedar hobi.

Kehadiran blog juga menjadi faktor utama meluasnya penggunaan website di masyarakat. Hal ini wajar saja karena syarat memiliki website tidak ribet karena tidak diharuskan menguasai dan menulis coding secara keseluruhan dimana terdapat setidaknya ratusan baris hanya dalam satu tampilan saja. Karena hal tersebut dianggap terlalu lama dan membuang waktu, maka lahirlah sebuah teknologi bernama blog dan CMS.

Pengertian dan fungsi dari CMS
CMS cukup penting masa kini

Istilah website, blog dan CMS sebenarnya saling berkaitan. Dalam pembuatan website anda diharuskan menguasai bahasa pemrograman web seperti HTML, CSS, PHP dan lain – lain karena dibuat secara keseluruhan. Sedangkan dengan blog anda akan mendapat fasilitas template langsung jadi beserta pengelolaannya (administrator) sehingga pekerjaan anda akan dipermudah dan tidak memerlukan ketrampilan khusus dalam pemrograman web.

Dalam CMS  bisa dibilang sama seperti website namun dalam hal pengelolaannya lebih mirip dengan blog. Jadi bisa dibilang CMS ini merupakan gabungan dari 2 teknologi tersebut yakni website dan blog. Untuk dapat mengelola CMS ini anda tidak diharuskan menguasai coding namun hal itu juga bisa menjadi nilai plus tersendiri. Oleh karena itu, mengingat pentingnya peran CMS di masa kini maka di artikel ini kami akan membahas secara lebih mendalam tentang pengertian dan fungsi dari CMS berikut ini!

Pengertian dan Fungsi dari CMS

CMS merupakan singkatan dari content management system yaitu adalah perangkat lunak (software) atau aplikasi web yang berfungsi untuk mengelola halaman website secara instan, mudah dan cepat. CMS berfokus pada pengelolaan konten di website supaya mudah dalam pengaturan dan diedit.

Perbedaan mendasar jika anda membangun website secara coding manual atau menggunakan CMS adalah, jika menggunakan CMS tidak diperlukan penguasaan bahasa pemrograman. Sedangkan jika anda membangun website secara coding manual maka anda harus menguasai bahasa pemrograman. Misalnya bahasa pemrograman PHP atau yang lainnya.

Pengertian dan fungsi dari CMS
idwebhost

Dengan adanya software CMS inilah maka semua orang dapat membuat website. Anda tidak perlu menjadi seorang ahli pemrograman web. Anda cukup memahami cara penggunaan CMS saja dijamin pasti anda sudah bisa membuat website yang bagus dan menarik.

Mengapa dijamin bisa membuat website yang bagus dan menarik? Anda hanya perlu memahami dasar – dasar website serta mendalami konten yang akan anda publikasikan. Terdapat 2 macam elemen dalam CMS dengan fungsinya masing – masing, yakni :

  • CMA (Content Management Application)
  • CDA (Content Delivery Application)

Di Content Management Applications anda diberikan fasilitas untuk mengolah atau manajemen konten. Sedangkan untuk Content Delivery Application anda dapat mengupdate suatu situs web dengan menggunakan atau informasi – informasi yang sebelumnya telah digunakan pemiliknya.

Jadi apa fungsi CMS?

Dari pengertian dan fungsi dari CMS diatas mungkin masih ada yang kurang, yaitu penjelasan tentang fungsi dari CMS. Well, dari pengertian apa itu CMS diatas anda pastinnya sudah memiliki gambaran akan digunakan untuk apa CMS itu.

Jadi, Fungsi utama dari CMS adalah sebagai platform atau aplikasi web dengan fokus pada pengelolaan konten. Biasanya website atau situs yang menggunakan CMS adalah website yang yang menyajikan banyak konten atau artikel seperti blog. CMS memudahkan pengguna melakukan pengeditan artikel secara cepat dan mudah. Semakin blog anda memiliki banyak artikel maka akan semakin sulit untuk menyortirnya.

Karena ketika ingin melakukan pengeditan pada artikel yang lama perlu waktu untuk mencarinya. Namun dengan CMS hal tersebut mudah dilakukan karena pengguna tinggal melakukan pencarian berdasarkan nama judul artikel. Dapat juga melakukan pencarian berdasarkan tanggal posting dan sebagainya sehingga pasti akan sangat memudahkan pengguna.

Selain memberi kemudahan dan efisiensi, CMS memiliki fungsi lain yang tidak kalah penting yaitu mampu menjaga kualitas design dari website anda. Jika website anda memiliki tampilan yang bagus pastinya hal ini akan menjadi nilai tambah tersendiri bagi suatu web untuk menarik minat dari pengunjung.

Dan juga, Jika pada umumnya suatu website tidak menyediakan administrator sebagai sarana pengelolaan web maka beda halnya dengan CMS, karena anda akan mendapatkanya secara gratis.  Contoh salah satunya adalah WordPress admin yang cukup populer sampai saat ini.

Apa sih Kelebihan CMS?

Menggunakan CMS bisa diumpakan sebagai kita sudah disiapkan rangka website. Website tersebut sudah siap pakai dan tinggal diisi dengan konten dan edit tampilan. Dengan seperti itu tentunya pembuatan website menjadi lebih mudah dan cepat dibanding jika kita membangunnya secara manual.

Selain itu, CMS juga memiliki dan menyediakan banyak pilihan template dan support. Terutama jika anda menggunakan CMS WordPress Terlebih lagi gratis karena sifatnya open source. Banyak tersedia template website disana mulai dari tampilan yang sederhana seperti blog hingga template yang memiliki banyak fitur seperti website toko online dan website berita.

Berbagai Jenis CMS

CMS ada berbagai macam jenis. Dari beragam jenis CMS tersebut memiliki kegunaannya masing-masing. Berikut adalah beberapa jenis CMS yang populer banyak digunakan.

  • CMS untuk website personal blog yaitu menggunakan WordPress. Seiring dengan perkembangan teknologi WordPress tidak hanya digunakan untuk membuat blog. Bahkan situs berjualan online banyak yang menggunakan WordPress sebagai platformnya. Tentunya dengan template yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan.
  • CMS untuk personal web yaitu menggunakan Joomla!, Mambo. CMS ini juga banyak digunakan untuk pembuatan website. Hampir sama fungsinya seperti WordPress.
  • CMS untuk toko online atau situs e-commerce yaitu menggunakan PrestaShop, Drupal, OpenCart, OsCommerce, Magento. dan masih banyak lagi.
  • CMS untuk pembuatan forum yaitu menggunakan phpBB, bbPress, vBulletin.

Berbagai Contoh CMS terbaik di masa kini

  • WordPress. Siapa yang tidak mengenal CMS yang satu ini? WordPress merupakan CMS paling populer dan terbaik di masa kini . WordPress ini banyak digunakan sebagai CMSuntuk mengelola personal blog ataupun blog suatu perusahaan.
  • Joomla. CMS ini juga memakai lisensi GPL dan juga bersifat Open Source sehingga dapat mengalami pengembangan yang dilakukan oleh berbagai pihak komunitas ataupun pengembang web.
  • Drupal. sama halnya dengan WordPress perangkat lunak yang satu ini juga bersifat open source dan sampai saat ini sudah ada ribuan komunitas atau pengembang web di seluruh dunia yang mengembangkan dan merawatnya.
Pengertian dan fungsi dari CMS
idwebhost

Nah itulah dia tadi bahasan kami tentang pengertian dan fungsi dari CMS. Jadi CMS sangat bermanfaat di masa kini dan akan sangat rugi jika anda tidak menggunakannya. Setelah menggunakan CMS, jangan lupa untuk memasang domain terbaik dan termurah di Idwebhost.