idwebhost Bikin Website Sekarang

Panduan Lengkap Tentang Squarespace

Panduan Lengkap Tentang Squarespace campaign-unlimited
Panduan Lengkap Tentang Squarespace

Squarespace adalah perancang situs web terintegrasi sistem manajemen konten berbasis SaaS, platform blog, dan layanan hosting. Sistem ini memungkinkan pengguna biasa dan perusahaan menciptakan serta mengelola situs web dan blognya sendiri.

Layanan ini tersedia dalam bentuk bundel, tidak terpisah. Setiap situs wajib dihosting di Squarespace. Pengguna tidak dapat menginang situs Squarespace-nya sendiri. Sejak diluncurkan tahun 2004, Squarespace telah mempekerjakan lebih dari 500 karyawan di 190 negara. Jutaan pengguna telah memanfaatkan Squarespace untuk membuat situs web. Squarespace terbagi dalam tiga jenis yakni:
• Squarespace standar yang digunakan di smartphone atau gadget dan dapat diperoleh secara gratis
• Squarespace unlimited, harus diperoleh dengan cara membayar.
• Squarespace business, harus diperoleh dengan cara membayar.

Kelebihan Menggunakan Squarespace

1. LayoutEngine memungkinkanmu untuk menyesuaikan tata letak situs yang sesuai dengan kebutuhan.
2. Berbagai tema visual mencolok dan menarik untuk dicoba.
3. Dedicated aplikasi mobile untuk penerbitan dan editing di mana saja.
4. Blog yang dibuat pada platform lain seperti WordPress, Blogger, dll dapat diimpor ke Squarespace dengan satu klik.
5. Cukup aman atau tidak rentan terhadap virus dan hacker.

Kekurangan Menggunakan Squarespace

1. Mahal, terutama untuk bisnis yang ingin solusi e-Commerce (dimulai denganharga $24/bulan).
2. Fleksibilitas yang terbatas, karena kurangnya komunitas pengembang. Tidak seperti WordPress, kamu tergantung pada Squarespace untuk semua fitur baru dan tema.
3. Tidak dapat memodifikasi kode backend.

Panduan Lengkap Tentang Squarespace

Fitur-Fitur Terbaik Pada Squarespace

1. Font Gratis

Tipografi adalah salah satu detail yang sering diabaikan namun dapat membuat perbedaan besar pada kemudahan situs untuk dibaca oleh visitor. Squarespace telah berpartner dengan Typekit dan memberikan pilihan gratis dari font kualitas terbaik yang tersedia dalam website.

Jadi, kamu tak perlu untuk meng-embed font kits atau membayar biaya tambahan. Squarspace juga menyertakan font set dari Google’s font library yang bisa digunakan tanpa harus memasukan kode embed. Semuanya sangat mudah digunakan, dan gratis!

2. Bebagai Template Menarik


Setiap desain template Squarespace dibuat oleh tim desain kelas dunia, tak hanya cantik dan pixel-perfect, tapi mereka juga dibuat dengan browser modern dan desain perangkat mobile menggunakan teknik HTML, CSS dan Javascript terbaru. Dengan kata lain, perangkat apapun dapat digunakan untuk melihat hasil karya kreatif.
Template Squarespace hadir dengan fitur yang handy, seperti Template Switching, di mana kamu bisa menginstall banyak template dalam single website dan menggunakan banyak desain dalam satu waktu. Ada juga Style Editor yang memiliki ratusan pengaturan yang bisa dikustom, termasuk font, warna, dan konfigurasi halaman.

3. Integrasi Getty Images


Saat menjadi konsumen Squarespace, kamu bisa secara otomatis mengakses lebih dari 40 juta gambar dari koleksi Getty Images yang kreatif, berkualits dan dilengkapi foto editorial.

4. Aviary Image Editor


Dengan Squarespace, semua tools ada dalam satu tempat. Salah satu contoh yang paling favorit adalah Aviary editor. Kamu bisa mengedit semua gambar-gambar dalam browser saat mengembangkan website tersebut. Kamu hanya perlu menguploadnya kemudian menggunakan editor tersebut untuk crop, resize, rotate, mengatur brightness, kontras, dll.

Demikianlah beberapa hal yang perlu kamu ketahui tentang Squarespace. Jika kamu sedang mencari hosting yang tepat, kamu bisa memilih IDwebhost. IDwebhost adalah penyedia hosting yang terpercaya dan berkualitas. Banyak fitur menarik yang diberikan oleh IDwebhost seperti server yang cepat dan handal, dukungan pelanggan penuh, jaminan uptime 99,9%, hingga kemudahan dalam melakukan pembayaran. Segera daftarkan bisnis menggunakan IDwebhost dan dapatkan berbagai fitur menarik lainnya.

Raditya Peter Han

Member since 2 Jul 2013