idwebhost Bikin Website Sekarang

TikTok Engagement Rate: Cara Menghitung & 8 Tips Optimasinya

30 Okt 2024
TikTok Engagement Rate: Cara Menghitung & 8 Tips Optimasinya campaign-unlimited

TikTok engagement rate adalah metrik penting yang menunjukkan seberapa baik kontenmu diterima oleh audiens di platform TikTok. Dengan jutaan video yang bersaing memperebutkan perhatian pengguna, menghitung engagement rate sangat krusial untuk menciptakan strategi konten yang efektif. 

Dalam artikel ini, kita akan membahas bagaimana cara menghitungnya, indikator tingkat keterlibatan audiens yang bagus di TikTok, dan tips untuk mengoptimalkannya agar kontenmu semakin menarik dan berdampak. 

Apa Itu TikTok Engagement Rate?

TikTok engagement rate diartikan sebagai tingkat keterlibatan di TikTok. Ini adalah sebuah pengukuran seberapa sering pengguna berinteraksi dengan konten kreator. Interaksi ini mencakup beberapa hal berikut:

  • Menyukai (like) video 
  • Meninggalkan komentar
  • Berbagi (share) video
  • Menandai video 
  • Mengklik tautan toko TikTok
  • Menonton lebih banyak video
  • Mengikuti akun konten kreator

Cara Menghitung TikTok Engagement Rate

Cara Menghitung TikTok Engagement Rate

Nah, terdapat dua jenis engagement rate yang sering diukur di TikTok Business, yaitu berdasarkan jumlah penayangannya atau pengikut. 

Tingkat keterlibatan TikTok biasanya dihitung dengan mempertimbangkan total interaksi (like, comment, share, dan view) dibagi dengan jumlah total pengikut atau penayangan. Berikut ini cara menghitung engagement rate di TikTok berdasarkan dua jenisnya:

#1 Tingkat Keterlibatan oleh Pengikut

Metode ini menunjukkan seberapa baik konten kamu menarik bagi mengikuti kamu. Rumusnya adalah:

Engagement Rate (%) = (jumlah likes + jumlah comments + jumlah shares / Jumlah penayangan) x 100

Dengan menggunakan perhitungan ini, kamu dapat mengukur seberapa banyak basis pengikut kamu yang berinteraksi dengan kamu. Tingkat keterlibatan yang tinggi menunjukkan bahwa audiens menganggap video kamu bernilai dan termotivasi untuk terlibat dengan kamu.

#2 Tingkat Keterlibatan Berdasarkan Tampilan

Jika kamu ingin menghitung engagement rate penonton yang benar-benar menonton video TikTok kamu, rumusnya sedikit berubah:

Engagement Rate (%) = (jumlah likes + jumlah comments / jumlah pengikut) x 100

Cara ini berguna jika konten kamu menjangkau audiens yang lebih luas, selain pengikut kamu. Selain itu, dengan metode ini kamu bisa mendapat gambaran yang lebih jelas tentang seberapa baik video kamu menarik bagi setiap orang yang menontonnya, terlepas dari apakah mereka mengikuti akun kamu atau tidak. 

Menghitung TikTok Engagement Rate Pakai Alat

Saat ini banyak alat yang bisa membantu kamu menghitung engagement rate di TikTok secara mudah dan otomatis. Alat ini bisa kamu manfaatkan untuk membandingkan performa akun kamu dengan kreator lain di bidang yang sama. 

Alat seperti InsightIQ dapat kamu gunakan untuk mengukur TikTok engagement rate. Perhitungan dengan alat ini diambil dari data 30 hari terakhir akun TikTok untuk menentukan tingkat keterlibatan audiens. 

Cara Menghitung TikTok Engagement Rate

Berikut ini cara menghitung keterlibatan di TikTok menggunakan InsightIQ:

1. Masukkan Nama Pengguna TikTok

Masukkan nama pengguna TikTok dari influencer yang tingkat keterlibatannya ingin kamu hitung. Pastikan nama pengguna dieja dengan benar untuk mendapatkan data influencer secara akurat.

2. Jalankan Kalkulator

Mulailah proses perhitungan dengan mengklik tombol “Check Profile” adi dalam alat kalkulator tingkat keterlibatan TikTok. Alat tersebut kemudian akan mengambil data yang diperlukan dan melakukan perhitungan.

3. Tinjau Hasil

Setelah perhitungan selesai, tinjau hasil yang diberikan oleh alat tersebut. Kamu bisa mengklik “Analyze Full Profile” untuk melihat lebih jauh persentase tingkat keterlibatan, yang menunjukkan tingkat interaksi dan keterlibatan yang diterima sang influencer terhadap jumlah pengikutnya.

Indikator TikTok Engagement Rate yang Bagus

Dalam konteks TikTok Business, engagement rate adalah aspek krusial yang harus diperhatikan karena ini membantu para pelaku bisnis memenuhi kebutuhan digital marketing mereka. 

Mengutip dari data RivalIq, engagement rate di platform TikTok Business ini lebih tinggi (2,63%) pada tahun 2023 lalu dibandingkan dari semua platform media sosial termasuk Facebook (0,06%), Instagram (0,43%) dan Twitter (0,029%). Hal ini bisa jadi peluang untuk siapapun yang ingin memperluas brand awareness mereka. 

TikTok Engagement Rate

Sedangkan ambang batas 4% hingga 18% dianggap sebagai tingkat keterlibatan yang baik di TikTok. Angka ini terbilang cukup mengesankan sekaligus menantang, terutama dibandingkan dengan platform lain seperti Instagram, di mana sulit mendapatkan engagement rate tinggi. 

Karena TikTok adalah platform berbasis video, penting juga untuk menghitung median tingkat keterlibatan berdasarkan jumlah penayangan. Di TikTok, median tingkat keterlibatan berdasarkan penayangan mencapai 3,4%. 

Artinya, semakin banyak orang yang melihat video kamu, semakin besar kemungkinan mereka akan menyukai, mengomentari, atau membagikan konten tersebut.

8 Tips Optimasi Engagement Rate di TikTok

Setelah kamu tahu cara menghitung TikTok engagement rate dan memahami berapa persentase yang menunjukkan tingkat keterlibatan yang bagus, kini saatnya kamu melakukan upaya meningkatkannya. 

Berikut adalah 8 cara mudah untuk optimasi persentase engagement rate di TikTok, baik kamu baru mulai atau sudah berpengalaman:

#1 Sebutkan Merek Lain

Menyebutkan merek (mention) dalam video TikTok bisa jadi trik jitu. Jika merek yang kamu sebutkan populer, mereka bisa berinteraksi dengan kontenmu dan memperluas jangkauan audiens. Tapi ingat, gunakan fitur mention ini secukupnya, sekitar 10% dari video yang kamu buat agar tidak dianggap spam. 

#2 Berpartisipasi di Bagian Komentar

Jangan hanya menunggu komentar datang, ayo aktif! Balas komentar di video mu atau komentari video pengguna lain. Ini cara yang simpel tapi efektif untuk meningkatkan engagement rate dan menunjukkan bahwa kamu peduli dengan pengikutmu. 

#3 Manfaatkan Hastag

Tagar (#) yang tepat bisa membuat video kamu jadi lebih gampang ditemukan. Gunakan tagar yang relevan dan jangan berlebihan, sekitar empat taggar per video sudah cukup. Pastikan tagar yang kamu  pilih memiliki potensi untuk meningkatkan penayangan. 

#4 Balas dengan Video

Saat pengikutmu bertanya atau berkomentar, cobalah membuat video sebagai balasan. Ini tidak hanya menunjukkan bahwa kamu mendengarkan, tapi juga membuat audiens merasa dihargai dan lebih terlibat. 

#5 Temukan Frekuensi Posting yang Sesuai

Jangan terlalu jarang atau terlalu sering memposting. Lakukan eksperimen dengan frekuensi yang pas untuk merek kamu. Rata-rata, merek di TikTok memposting sekitar 1,9 video per minggu, jadi cari tahu apa yang cocok untuk audiens kamu. 

TikTok Engagement Rate

#6 Gunakan Golden Second dan Buat Pendek

Buat video yang menarik perhatian di detik-detik pertama! Pastikan video kamu langsung jelas dan menarik, karena pengguna TikTok cenderung memiliki rentang perhatian yang singkat.

#7 Manfaatkan Audio yang Sedang Tren

Audio atau musik yang sedang hits bisa membantu video kamu lebih menonjol. Banyak pengguna yang lebih mengingat merek ketika mereka melihatnya menggunakan lagu populer di video mereka.

#9 Lacak Analitik Kamu

Setiap akun berbeda, jadi penting untuk melacak analitik akun kamu. Bandingkan metrik dengan pesaing di industri yang sama untuk mengetahui apa yang berhasil dan apa yang perlu ditingkatkan.

Kesimpulan

TikTok engagement rate itu penting sekali untuk kamu yang ingin mengukur seberapa efektif kontenmu menarik perhatian audiens. Dengan menghitung dan mengoptimalkan engagement rate, kamu bisa tahu apakah strategi kontenmu sudah pas atau perlu diubah. 

Apalagi kalau kamu punya website, TikTok bisa bantu SEO-nya! Cukup arahkan link di bio TikTok ke websitemu, dan dengan promosi yang efektif serta hosting yang andal, situsmu bisa lebih sering muncul di hasil pencarian. Yuk, maksimalkan performa websitemu dengan layanan Hosting Murah Unlimited dari IDwebhost!

Ade Gusti

Member since 7 Aug 2024