5 Cara Mudah Meningkatkan Keamanan Website Anda

23 Jul 2018
5 Cara Mudah Meningkatkan Keamanan Website Anda campaign-unlimited

Memiliki website menjadi suatu keharusan bagi Anda yang ingin menjalani bisnis dengan lebih mudah. Bisnis online saat ini sangat luas dan mudah untuk dilakukan oleh siapa saja. Namun kemudahan dan keleluasaan ini juga memberikan banyak kesempatan bagi orang-orang iseng untuk berbuat jahat. Mulai dari penipuan, pencurian data hingga tidak bisa diaksesnya website karena serangan hacker. Begitu pentingnya sebuah data, maka perlu juga kiranya Anda benar-benar waspada dalam menjaga keamanan website. Berikut adalah beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan keamanan website.

1. Melakukan Enkripsi Pada Halaman Sensitif

Halaman sensitif yang dimaksud adalah halaman-halaman website dimana Anda akan memasukkan data-data sensitif seperti misalnya username dan password. Sebagai contoh, halaman login WordPress (dashboard), yakni pada folder wp-admin. Atau contoh lain, halaman login administrator pada Joomla yakni pada folder administrator. Halaman-halaman ini, jika tidak menggunakan jalur komunikasi data yang aman, akan sangat mudah bagi seorang hacker dalam mencuri data-data sensitif tersebut. Pengamanan halaman-halaman semacam ini bisa Anda lakukan dengan mudah sebenarnya, yakni dengan menggunakan SSL.

2. Selalu Update

Melakukan update harus selalu dilakukan. Karena ini menghindarkan website Anda dari ancaman hacking. Beberapa situs berbayar biasanya menyediakan plugin yang akan selalu update. Update juga bergantung pada kebutuhan dan pembaruan yang diberikan oleh platform yang Anda gunakan, seperti WordPress. Ini membantu untuk melindungi dari serangan hacking menggunakan sistem yang belum diupdate.
Beberapa perusahaan besar akan melakukan pembaharuan bagi software yang mereka gunakan. Mereka melakukan ini ketika memang sudah sangat diperlukan, namun banyak orang yang menggunakan perangkat lunak dan tidak melakukan update. Ketika sebuah perusahaan melakukan update karena takut akan kerentanan keamanan, maka menunda update akan membuat mereka mudah diserang oleh hacker. Hacker dapat memindai ribuan website dalam satu jamnya. Ketika satu hacker saja tahu bagaimana masuk ke dalam sebuah program, maka ratusan hacker lainnya juga dengan mudah mengetahuinya.

3. Mengetahui Batas Upload

Upload file adalah perhatian dan kebutuhan utama dari sebuah aktivitas website. Tidak peduli seberapa menyeluruh sistem memeriksa data dari luar, bug masih bisa masuk dan memungkinkan hacker untuk mendapatkan akses tanpa batas ke data situs Anda. Solusi terbaiknya adalah dengan menyimpannya terlebih dahulu di luar direktori root dan menggunakan script untuk mengaksesnya bila diperlukan. Web host Anda mungkin akan membantu untuk mengatur hal ini.

Batas Upload

4. Gunakan Password yang Kuat

Hacker akan selalu mencari-cari cara dan metode baru untuk bisa menjebol password yang Anda miliki. Lindungi diri Anda dan website Anda dengan menggunakan password yang kuat. Sebagian dari Anda mungkin berpikir password yang kuat lebih ditentukan dengan penggunaan karakter-karakter tertentu, ketimbang seberapa panjang jumlah karakter password tersebut. Pada faktanya, semakin panjang (semakin banyak) jumlah karakter suatu password maka akan semakin kuat pula password tersebut. Sebuah password sepanjang 8 karakter, akan lebih baik daripada sebuah password sepanjang 6 karakter (terlepas dari apakah password tersebut menggunakan karakter-karakter non-alphanumerik seperti misalnya @#$%^).

5. Pilih Layanan Web Hosting yang Terpercaya

Setiap web tentunya memiliki sebuah hosting yang berguna untuk menyimpan berbagai macam data (gambar, database, e-mail, dll) yang penting atau diperlukan sebuah website. Lalu apa hubungannya keamanan website Anda dengan hosting? Jika layanan web hosting yang Anda pilih abal-abal atau tak terpercaya, maka ada kemungkinan website Anda bisa ditembusi oleh para hacker untuk mencuri data-data penting yang ada di dalamnya. Oleh sebab itu, untuk mencegah hal seperti ini terjadi, selalu pilih layanan web hosting yang terpercaya.

Salah satu penyedia hosting atau domain yang terpercaya, adalah Idwebhost. Idwebhost adalah penyedia yang handal dan berkualitas di Indonesia. Banyak fitur menarik yang diberikan oleh Idwebhost seperti server yang cepat dan handal, dukungan pelanggan penuh, jaminan uptime 99,9%, hingga kemudahan dalam melakukan pembayaran. Segera daftarkan bisnis Anda menggunakan Idwebhost dan dapatkan berbagai fitur menarik lainnya.

Penulis
Member since 2 Jul 2013