10 Strategi Pemasaran Digital yang Efektif Buat Bisnis Naik Kelas
Zaman yang serba online kini membuat pelaku bisnis turut bermigrasi untuk memasarkan produk dan layanannya via digital. Harapannya tentu agar digitalisasi dapat membuat jangkauan bisnis bisa lebih luas. Akan tetapi, tanpa mengetahui strategi pemasaran yang tepat, migrasi ke saluran pemasaran digital justru bisa bikin tekor lho.
Jangan sampai kamu mengalaminya ya. Makanya, sebaiknya kamu perlu mengetahui bagaimana pendekatan digital marketing yang efektif bisa bantu bisnis kamu melejit. Di artikel ini kita akan membahas berbagai strategi yang bisa kamu aplikasikan untuk memasarkan bisnismu. Yuk, mari kita bahas bersama!
Contents
- 1 Pentingnya Strategi Pemasaran Digital yang Efektif bagi Bisnis
- 2 Strategi Pemasaran Digital
- 2.1 1. Riset Target Pasar
- 2.2 2. Buat Buyer’s Persona
- 2.3 3. Lakukan Eksplorasi Platform yang Tepat
- 2.4 4. Optimasi Website dengan SEO
- 2.5 5. Kembangkan Strategi Content Marketing
- 2.6 6. Optimalkan Local SEO
- 2.7 7. Terapkan Strategi Social Media Ads
- 2.8 8. Optimasi Mobile Marketing
- 2.9 9. Tentukan Metrik Pengukuran yang Sesuai
- 2.10 10. Tingkatkan Performa Website
Pentingnya Strategi Pemasaran Digital yang Efektif bagi Bisnis
Saat bicara soal strategi pemasaran, biasanya yang terpikirkan di benak kita adalah tayangan berbagai iklan online. Padahal, kita semua menyadari bahwa sering kali kita terlalu malas untuk melihatnya, merasa terganggu, dan bahkan memilih untuk melewatkan tanpa mengetahui isi iklan.
Ini tentu akan sangat disayangkan, mengingat pembuatan iklan umumnya memakan energi, biaya, dan waktu yang tidak sedikit. Inilah mengapa menentukan strategi yang tepat menjadi hal yang perlu diperhatikan, khususnya bagi para pelaku bisnis.
Melalui strategi yang tepat, promosi bisa tersampaikan kepada target audiens yang sesuai. Dari strategi ini juga, bisnis dapat menentukan cara pemasaran yang cocok dan mudah diterima oleh audiens, sehingga brand atau produk kamu bisa diketahui oleh masyarakat.
Strategi Pemasaran Digital
Kini kita tahu bahwa promosi produk tidak bisa hanya menggunakan cara-cara mainstream saja. Artinya, kita perlu mengetahui kebutuhan dan tujuan dari pemasaran agar promosi bisa efektif. Berikut ini kami rangkumkan beberapa strategi yang dapat diaplikasikan bisnis untuk memasarkan produknya secara digital. Simak selengkapnya!
1. Riset Target Pasar
Walaupun hampir semua orang telah mengetahuinya, masih banyak yang kurang memahami pentingnya strategi pemasaran satu ini. Melakukan riset pasar dapat membantu bisnis untuk memahami pelanggan potensial dengan lebih baik.
Riset pasar melibatkan pemahaman akan preferensi, perilaku, minat, dan kebiasaan dari target pasar. Dari sini, bisnis dapat mengetahui kebutuhan calon pelanggan dan memposisikan produknya sebagai solusi terbaik. Dengan memiliki pemahaman ini, bisnis dapat menentukan cara terbaik untuk menjangkau para pelanggan potensialnya.
2. Buat Buyer’s Persona
Buyer persona adalah representasi fiktif dari target pasarmu. Buatlah profil ideal sesuai dengan karakteristik dan perilaku dari pelanggan potensialmu. Karakteristik yang dimaksud ini mencakup atribut, seperti demografi, minat, dan kebiasaan pelanggan.
Dengan membuat buyer persona, bisnis bisa mendapatkan gambaran yang lebih jelas terkait target pasar yang ingin dijangkau. Strategi ini juga penting untuk membangun pendekatan dan cara berkomunikasi yang tepat, agar bisa diterima dengan baik oleh calon pelanggan.
3. Lakukan Eksplorasi Platform yang Tepat
Lalu, di mana kita bisa mempromosikan produk? Memilih platform digital marketing juga harus penuh dengan pertimbangan. Jangan terburu-buru mengikuti tren platform yang sedang naik daun. Boleh jadi banyak konten viral yang bermunculan dari platform tersebut. Akan tetapi, belum tentu target pasar bisnismu ada di situ.
Gunakan hasil riset pasar sebagai acuan untuk mempertimbangkan platform pemasaran yang tepat. Pastikan karakteristik target pasar dengan sifat dan kebiasaan pengguna platform yang kamu pilih sesuai. Tapi tidak sampai di situ saja, jika sudah mendapatkan beberapa pilihan platform, lakukanlah uji coba.
Kamu dapat mencoba membuat postingan promosi di berbagai platform dan menguji efektivitasnya. Periksa kelebihan dan kekurangan dari setiap platform, termasuk dengan ketersediaan fitur-fiturnya. Dari sini kamu bisa menentukan platform mana yang paling cocok untuk mempromosikan produkmu.
4. Optimasi Website dengan SEO
Strategi pemasaran lain yang tidak boleh dilewatkan adalah SEO. Banyak yang telah membuktikan, optimasi mesin pencari efektif untuk meningkatkan visibilitas brand secara online lho. Bukan hanya itu saja, kehadiran online bisnis ini juga bisa memberikan dampak positif pada peningkatan penjualan.
Untuk menerapkan strategi ini, kamu perlu melakukan serangkaian praktik SEO. Di antaranya seperti riset kata kunci yang relevan, pembuatan konten yang berkualitas, penautan link dari website terpercaya, serta optimasi struktur website.
5. Kembangkan Strategi Content Marketing
Ajak pelanggan untuk mengenal produkmu dengan pengalaman yang lebih menyenangkan. Dengan membagikan konten-konten inspiratif, berkualitas, dan relevan, kamu bisa dijadikan sebagai rujukan bagi audiens terkait topik tertentu. Selain bisa memberikan keuntungan kompetitif, strategi ini tentu juga dapat membantumu membangun reputasi yang kuat.
Saat ini sudah banyak brand yang mempraktikkan strategi ini. Tidak sedikit bahkan yang berhasil dan viral hingga ke mancanegara. Jika kamu sedang ingin meningkatkan brand awarenes bisnismu, cara ini layak untuk dicoba.
6. Optimalkan Local SEO
Bukan sekadar bisa ditemukan di mesin pencari saja, local SEO memungkinkanmu untuk menarik pelanggan langsung ke lokasi fisik bisnismu. Kamu mungkin pernah melakukan pencarian, seperti “Percetakan terdekat” atau “Bengkel mobil di kota A”.
Ketahuilah pengguna yang melakukan pencarian tersebut merupakan calon pelanggan yang siap melakukan transaksi. Pastikan informasi bisnismu tersedia agar bisa langsung dituju oleh para calon pelanggan. Untuk melakukan optimasi ini salah satu caranya ialah dengan melengkapi informasi di Google Bisnis.
7. Terapkan Strategi Social Media Ads
Jika kamu sudah mengetahui target audiens dan platform yang tepat, kamu bisa mendorong promosi yang lebih intens dengan memasang iklan. Manfaatkan iklan berbayar di platform media sosial yang sesuai dengan target pasarmu.
Kamu bahkan dapat menggunakan alat targeting yang disediakan di tiap-tiap platform media sosial. Tentukan target audiens yang tepat dan sesuaikan pesan promosimu agar relevan dengan platform dan format iklan yang digunakan.
8. Optimasi Mobile Marketing
Mengingat kini semakin banyak orang yang mengakses internet melalui perangkat mobile, pastikan strategi pemasaran bisnismu telah dioptimalkan untuk pengalaman pengguna smartphone. Semakin mudah platform bisnismu untuk diakses oleh pengguna seluler, maka akan semakin besar peluang yang bisa didapatkan.
Melakukan optimasi mobile marketing bisa mencakup praktik yang cukup luas. Misalnya, seperti memastikan situs web responsif, menggunakan pesan teks, dan mengembangkan aplikasi mobile jika sesuai dengan kebutuhan bisnis.
9. Tentukan Metrik Pengukuran yang Sesuai
Untuk mencapai tujuan strategi pemasaran, kamu harus melakukan pengukuran secara berkala dan melihat seberapa jauh progres yang telah dilalui. Identifikasi metrik kinerja kunci (KPI) yang sesuai dengan tujuan bisnis.
Misalnya, seperti metrik jumlah lalu lintas situs web, konversi, tingkat keterlibatan, bounce rate, dan ROI iklan. Dari sini kamu bisa mendapatkan wawasan tentang efektivitas strategi pemasaran yang telah diterapkan. Kembangkan strategi yang berjalan efektif dan perbaiki strategi yang sekiranya kurang berkembang.
10. Tingkatkan Performa Website
Terakhir, perhatikan untuk selalu memperbarui dan meningkatkan kinerja situsmu. Apalagi jika bisnismu memungkinkan transaksi di dalam website, pastikan untuk selalu mengoptimalkan kecepatan situs, meningkatkan keamanan, dan mengoptimalkan strukturnya demi pengalaman pengguna yang menyenangkan.
Gunakan unlimited hosting dari IDwebhost untuk memastikan situs bisnismu bisa diakses cepat tanpa hambatan. Mulai dari Rp 24 ribuan per bulan, dapatkan hosting super cepat lengkap dengan domain dan sertifikat SSL gratis!
Semoga penjelasan tentang strategi pemasaran yang efektif untuk bisnis ini bisa bermanfaat ya. Pastikan untuk selalu mengikuti tren dan update terkini agar promosimu tetap relevan dan banyak diminati. Sampai jumpa!