idwebhost Bikin Website Sekarang

12 Prinsip Bisnis Agar Bisnis Anda Sukses

13 Jun 2019
12 Prinsip Bisnis Agar Bisnis Anda Sukses campaign-unlimited

Sebagian besar para pebisnis pasti mempunyai prinsip bisnis sukses yang menjadikan usahanya berkembang dan maju. Pastinya Anda juga ingin memiliki usaha atau bisnis yang bisa Anda atur waktunya agar fleksible. Mempunyai bisnis sendiri adalah impian sebagian orang para pelaku wirausaha. Usaha atau bisnis yang dijalankan sendiri akan lebih nyaman karena tidak terikat dengan jam kerja ataupun bebas dari tekanan dan perintah atasan.

Anda dapat melakukan aktivitas sehari-hari sambil dengan menjalankan sebuah bisnis yang sedang Anda jalankan. Anda bisa menjadi seorang bos dengan mempunyai banyak karyawan jika bisnis yang Anda jalankan telah sukses. Tetapi ini semua akan membutuhkan proses dan prinsip bisnis sukses untuk menjalankannya.

Menuju sebuah kesuksesan untuk bisa menjadi pebisnis atau wirausaha merupakan salah satu pendapat dari sebagian orang yang bisa kita buktikan. Indonesia merupakan salah satu negara yang sedang mengalami keterpurukan ekonomi di waktu gelombang krisis saat ini. Maka dengan menciptakan usaha atau bisnis sendiri akan bisa mendukung berkembangnya prinsip bisnis sukses pada krisis di era digital ini.

Apa Saja Sih Prinsip Bisnis Sukses?

Salah satu cara untuk mengatasi krisis sekarang yaitu dengan berwirausaha atau membuka sebuah bisnis sendiri untuk bisa menggerakkan roda ekonomi saat ini. Hal terpenting untuk menjalankan bisnis yaitu anda harus berani memulai membuka sebuah usaha sendiri dengan prinsip bisnis sukses berikut, karena pada dasarnya jiwa wirausaha sudah dimiliki oleh setiap diri orang masing-masing.

Ini merupakan 7 prinsip bisnis sukses yang dikemukakan oleh Dhidiek D. Machyudin, Yaitu :

  1. Optimis.
  2. Dapat membaca kesempatan yang ada atau peluang pasar.
  3. Ambisius.
  4. Sabar.
  5. Tidak takut gagal.
  6. Pantang Menyerah.
  7. Kegagalan pertama atau yang kedua itu merupakan hal yang biasa, karena itu beranggapanlah bahwa jika mengalami kegagalan maka itu merupakan kesuksesan yang tertunda.

Selain itu, ada juga pendapat dari Khafidul Ulum yang berpendapat bahwa prinsip bisnis sukses sebagai pebisnis itu sebagai berikut :

  1. Semangat (passion).
  2. Mandiri (independent).
  3. Peka terhadap pasar (marketing sensitivity).
  4. Inovatif dan kreatif (innovative and creative).
  5. Berani Mengambil resiko dengan penuh perhitungan (calculated risk taker).
  6. Pantang menyerah (persistent).
  7. Berdasarkan standar etika(high ethical standard).
12 Prinsip Bisnis supaya dapat Sukses
IDwebhost

Baca Juga : 8 Keuntungan memiliki Website untuk Bisnis Anda

Rangkuman Mengenai Prinsip Bisnis Sukses

Adapun dari rangkuman pendapat para tokoh sebelumnya yaitu ada 12 prinsip bisnis sukses yang penting yang perlu Anda ketahui ketika anda akan memulai membuka suatu usaha atau bisnis, seperti berikut ini :

1. Semangat

Mempunyai semangat yang tinggi merupakan prinsip bisnis sukses untuk bisa memulai suatu bisnis atau usaha yang baru. Karena bukanlah tujuannya akan tetapi sebuah proses atau perjalananyalah yang menjadikan pengalaman sebagai penghargaan terbesar bagi para pebisnis atau wirausahawan.

2. Jangan takut untuk gagal

Bagi para pebisnis atau wirausaha mempunyai prinsip bisnis sukses yang satu ini wajib, karena sebuah teori saja yang dimilikinya pun akan sia-sia jika tidak dipraktekkan. Maka dengan begitu akan mengalami atau merasakannya sendiri dan hal yang terpenting janganlah takut untuk gagal saat di awal.

3. Bertindak dengan penuh perhitungan yang tepat

Anda berada dimanapun resiko itu pasti ada, resiko merupakan hal sering kali kita hindari, dari resiko yang satu ini namun menemukan lagi resiko yang lainnya lagi. Maka perhitungan yang tepat itu penting sebelum anda mengambil keputusan atau memutuskan sesuatu, terutama jika berada di tingkat resiko yang tinggi dalam menjalankan suatu bisnis.

4. Inovatif dan kreatif

Inovasi dan kreativitas merupakan prinsip bisnis sukses yang utama bagi para pebisnis dan seorang wirausaha. Dalam segala hal proses inovasi dan kreativitas seorang pebisnis atau wirausaha harus berkembang terus.

cara supaya bisnis anda sukses
IDwebhost

5. Sabar, tekun, dan ulet

Kemudian prinsip bisnis sukses yang lainnya dalam berusaha adalah ketekunan dan kesabaran, meskipun mendapatkan berbagai bentuk percobaan, permasalahan dan kendala yang dianggap remeh oleh orang lain tetap harus kita dihadapi. Dengan kesabaran dalam menghadapi sebuah permasalahan biasanya anda nanti menjadi pribadi yang dapat memahami bagaimana cara mengatasinya. Sehingga anda pun dapat menghadapinya dan memecahkan permasalahan itu dengan baik dan optimal.

6. Ambisius

Dalam menjalankan apapun jenis bisnis usaha anda, maka seorang pebisnis harus mempunyai ambisi yang kuat saat menjalankanya supaya bisa mencapai hasil yang maksimal.

7. Harus optimis

Optimis merupakan prinsip bisnis sukses yang paling penting bagi pebisnis, karena optimis atau percaya diri merupakan sebuah keyakinan untuk memotivasi diri sendiri di suasana apapun. Apapun usaha yang akan anda jalankan nanti, jika anda mempunyai rasa optimis maka anda akan terus berusaha keras sampai usaha anda sukses sesuai harapan.

8. Peka terhadap keinginan pasar pada saat itu

Prinsip bisnis sukses secara mutlak yang harus dijalankan oleh pebisnis yaitu harus peka atau dapat mengetahui peluang pasar yang sedang berkembang saat itu, baik pasar tingkat lokal, regional ataupun internasional. Dalam mengambil peluang pasar dengan baik, maka jika ada peluang sekecil apapun harus bisa diidentifikasi dengan baik.

9. Pantang menyerah

Kapanpun waktunya dan dalam suasana apapun, kata pantang menyerah merupakan bagian yang harus selalu dijaga dan dilakukan. dalam kondisi apapun anda, baik ketika dalam kondisi mendukung atau bahkan saat keterpurukan saat menjalankan usaha anda.

10. Mandiri

Dari prinsip bisnis sukses sebuah kemandirian adalah panduan dalam berbisnis atau berwirausaha. Menjadi pebisnis yang mandiri sangat penting, karena untuk menghindari ketergantungan dari berbagai pihak yang berkepentingan dengan bisnis atau usaha kita.

Rangkuman Mengenai Prinsip Bisnis Sukses
IDwebhost

11. Mengetahui standar etika dalam berbisnis

Prinsip bisnis sukses dalam hal ini berlaku juga secara universal yang harus dipegang teguh oleh setiap para pelaku bisnis atau usaha. Di setiap negara mempunyai ketentuan standar etika yang berlaku sesuai dengan budaya dan adat negara tersebut. Undang-undang perlindungan konsumen yang di miliki negara Indonesia merupakan salah satu standar etika dalam berbisnis.

12. Jujur

Kejujuran adalah prinsip bisnis sukses yang harus anda utamakan dalam menjalankan suatu bisnis. Jujur kepada para pelanggan, pemasok dan pemangku kepentingan dalam usaha anda itu sangat penting, untuk kelancaran usaha anda.

Kesimpulan

Itulah uraian singkat dari 12 prinsip bisnis sukses yang penting untuk Anda ketahui ketika anda akan memulai suatu usaha atau bisnis. IDwebhost selain membagikan berbagai artikel edukatif yang menarik juga menyediakan jasa pembuatan website, hosting murah, dan lain sebagainya untuk membantu kesuksesan bisnis anda di era digital ini. semoga artikel diatas dapat memotivasi dan membantu Anda ya!