Lima Fitur Web Hosting Yang Aneh
Perusahaan hosting menghadapi persaingan ketat akhir-akhir ini di pasar yang semakin berkembang dengan semakin banyaknya permintaan konsumen. Biasanya, mereka memang membuat klaim besar agar layanan mereka menonjol dan memisahkan diri dari kompetisi. Masalahnya terletak pada banyaknya klaim yang semakin hari semakin aneh dengan berbagai fitur yang diberikan. Beberapa klaim atau fitur yang aneh cukup mudah dikenali (misalnya layanan gratis satu bulan) dan mereka dapat mudah melakukan penipuan kepada konsumen pemula. Untuk itu, Anda harus dapat mengenali beberapa fitur aneh yang terkadang sering dijanjikan oleh beberapa perusahaan web hosting. Berikut adalah beberapa fitur aneh yang sering ditawarkan oleh perusahaan web hosting untuk menarik banyak pelanggan.
- Bandwidth Atau Storage Yang Tak Terbatas
CPU, kabel jaringan, RAM komputer, semua elemen ini diperlukan untuk menjalankan server hosting dan masing-masing item dilengkapi dengan biaya sendiri. Dengan kebutuhan penyimpanan dan skala penggunaan yang tak terbatas, maka berbagai elemen di atas juga harus tumbuh untuk mengakomodasi kebutuhan. Menurut Anda siapa yang akan menanggung biaya barang teknis tersebut? Tentu bukan pihak web hosting. Biaya tersebut pada akhirnya akan ditagih kembali pada pihak klien. Semakin banyak bandwidth dan storage yang Anda butuhkan, maka akan semakin tinggi biayanya.
Sebenarnya, jika Anda berlangganan salah satu paket hosting tak terbatas, sesungguhnya layanan Anda juga akan menjadi terbatas. Misalnya, beberapa perusahaan hosting mencekik penggunaan CPU setelah Anda mencapai ambang tertentu. Setiap perusahaan memiliki peraturan, batasan, dan definisi dari “penggunaan normal” yang sebenarnya.
- Gratis Google Analytics
Tentu saja mereka menawarkan Google Analytics gratis. Google Analytics adalah layanan gratis yang disediakan oleh Google, bukan perusahaan hosting. Sebenarnya, Anda dapat berlangganan dan mengakses data Google Analytics terlepas dari web hosting mana yang Anda gunakan. Web hosting benar-benar tidak ada hubungannya dengan urusan berlangganan Google Analytics.
- Dukungan Email 24×7
Pikirkan tentang hal ini: Kapan Anda bisa mengirim atau menerima email? Tentu saja selama 24×7. Sebelum terkecoh dengan hal ini, konfirmasikan dengan perusahaan hosting mengenai pertimbangan waktu respon pelanggan yang terjamin. Berapa jam mereka beroperasi dalam melakukan pelayanan pelanggan?
- Jaminan Uptime 99%
Jika ada 365 hari setahun dan masing-masing memiliki 24 jam, maka itu berarti ada 8760 jam kerja tiap tahunnya. Jika penyedia hosting menjanjikan uptime 99%, itu berarti bahwa situs web Anda dijamin akan berjalan selama 8672,4 jam. Itu artinya, Anda bisa mengalami gangguan waktu hingga 87,6 jam. Hal ini menunjukkan bahwa Anda akan mengalami downtime empat hari penuh. Untuk situs ecommerce, hal ini cukup membuat kehilangan konversi yang potensial. Anda harus memastikan bahwa web hosting yang dipilih dapat memberikan uptime hingga 99,9%.
- Dukungan WordPress, Joomla, dan Drupal
Yang satu ini cukup mirip dengan klaim Google Analytics yang dapat berjalan di semua platform. Ini tidak ada hubungannya dengan web hosting yang Anda gunakan. Ketiganya adalah sistem manajemen konten yang populer dan memungkinkan pengguna mengatur, membangun, dan mengelola situs web dengan lebih mudah.
Ada banyak fitur aneh yang dibuat perusahaan web hosting dalam upaya untuk “memompa” layanan mereka melawan pesaing. Sebagai aturan umum, ingatlah bahwa kualitas fitur selalu lebih penting daripada jumlah fitur yang diberikan. Jangan terintimidasi dengan berbagai teknologi dan cara pemasaran yang ada. Pelajari semua dasar-dasar dan arti dari berbagai istilah yang dicantumkan dalam penawaran fitur. Jika perusahaan hosting memberikan tanggapan panjang dan membingungkan, jangan takut untuk bertanya lebih banyak.
Member since 2 Jul 2013