Cara Membangun Website Responsif
Website responsif sangat penting di era mobile saat ini karena penggunaan perangkat mobile seperti smartphone dan tablet semakin meluas. Seperti apa sih pentingnya website responsif itu? Juga bagaimana cara membangun website responsif?
Contents
Apa Itu Website Responsif?
Sebelum lompat ke cara membangun website responsif, mari kenali dulu apa itu website responsif. Website responsif adalah website yang dirancang agar bisa menyesuaikan secara otomatis pada berbagai perangkat dan ukuran layar. Termasuk komputer desktop, laptop, tablet, dan smartphone.
Dalam desain responsif, elemen-elemen seperti teks, gambar, dan tata letak secara dinamis disesuaikan agar terlihat dan berfungsi dengan baik pada berbagai resolusi layar.
Pengguna dapat mengakses konten web dengan mudah tanpa harus menggulir horizontal atau memperbesar atau memperkecil tampilan.
Kenapa Penting Banget Membuat Website Responsif
Penggunaan perangkat mobile telah mengalami peningkatan pesat selama beberapa tahun terakhir, yang mempengaruhi cara orang mengakses dan berinteraksi dengan konten online.
Menurut data StatCounter pada tahun 2021, lebih dari 54% pengguna internet di dunia mengakses internet melalui perangkat mobile. Sedangkan pengguna desktop menyumbang sekitar 44%.
Hal ini menunjukkan bahwa mayoritas pengguna internet sekarang menggunakan perangkat mobile untuk mengakses konten online.
Dengan dominasi penggunaan perangkat mobile, desain responsif telah menjadi keharusan. Menurut Google, 61% pengguna lebih mungkin meninggalkan sebuah website jika tidak menemukan informasi yang dicari dengan cepat.
Desain responsif memastikan website dapat diakses dengan baik di berbagai perangkat, meningkatkan retensi pengunjung dan mengurangi tingkat bounce rate.
Google menggunakan indeks mobile-first, yang berarti algoritmanya lebih memperhatikan versi mobile dari sebuah website saat menentukan peringkat dalam hasil pencarian.
Oleh karena itu, memiliki website yang responsif memberi dampak positif pada SEO dan peringkat website dalam hasil pencarian.
Banyak konsumen menggunakan perangkat mobile untuk berbelanja secara online. Menurut data Statista, pada tahun 2021, lebih dari 72% pengguna internet di seluruh dunia telah melakukan pembelian online melalui perangkat mobile. Desain responsif yang baik dapat meningkatkan konversi dan penjualan pada perangkat mobile.
Selain website, pengguna mobile juga cenderung menggunakan aplikasi mobile. Namun, aplikasi mobile memerlukan ruang penyimpanan dan memerlukan proses pengunduhan.
Website yang responsif dapat memberikan pengalaman serupa dengan aplikasi mobile tanpa memerlukan pengunduhan.
Keuntungan Website Responsif:
Pengalaman Pengguna yang Konsisten: Pengguna mendapatkan pengalaman yang konsisten saat mengakses website melalui berbagai perangkat. Desain yang responsif memastikan tata letak dan konten situs terlihat baik dan mudah diakses, tanpa memandang ukuran layar perangkat.
SEO yang Lebih Baik
Google menganjurkan penggunaan desain responsif dan menggunakan algoritma mobile-first. Artinya website yang responsif memiliki peluang lebih besar untuk mendapatkan peringkat lebih tinggi dalam hasil pencarian mesin pencari. Ini dapat meningkatkan visibilitas websitemu da di internet.
Mengurangi Bounce Rate
Ketika pengguna menemui kesulitan dalam mengakses atau berinteraksi dengan website melalui perangkat mobile, mereka cenderung meninggalkan situs tersebut dengan cepat. Dengan desain responsif, pengguna cenderung tetap tinggal lebih lama dan menjelajahi lebih banyak halaman situs, mengurangi tingkat penolakan.
Kemudahan Mengelola Konten
Dengan satu versi website yang responsif, pengelola situs hanya perlu mengelola satu set konten, tata letak, dan struktur, tanpa perlu memikirkan versi desktop dan mobile secara terpisah. Ini mengurangi kompleksitas dan waktu yang diperlukan dalam pengelolaan konten.
Meningkatkan Tingkat Konversi
Website responsif dapat meningkatkan tingkat konversi, terutama dalam kasus situs e-commerce. Hal ini karena pengguna merasa nyaman dan dapat dengan mudah menavigasi website melalui perangkat mobile untuk melakukan pembelian atau tindakan lainnya.
Adaptasi Terhadap Perangkat Masa Depan
Dengan teknologi yang terus berkembang, ada berbagai jenis perangkat dengan ukuran layar yang berbeda-beda. Desain responsif memungkinkan websitemu dapat diakses dengan baik oleh perangkat-perangkat baru yang mungkin muncul di masa depan tanpa memerlukan perubahan besar pada desain situs.
Cara Membangun Website Responsif?
Untuk membuat website responsif, kamu bisa banget lho menggunakan layanan terbaik dari IDwebhost.
Nah, berikut adalah cara membuat website responsif:
Pilih Tema yang Sesuai
Cara membangun website responsif yang pertama adalah pemilihan tema. Pilih tema WordPress yang memiliki tata letak yang bersih, ringan, dan responsif. Tema dengan desain yang minimalis atau yang menawarkan opsi kustomisasi yang luas dapat membantu mencapai gaya yang santai.
Tata Letak yang Bersih dan Sederhana
Fokus pada tata letak yang bersih dan sederhana. Gunakan ruang kosong dengan bijak untuk memberi kesan luas dan teratur.
Tata letak yang bersih berarti mengurangi kekacauan atau kelebihan elemen-elemen yang tidak perlu dalam desain. Memiliki elemen-elemen yang sederhana dan terorganisir dengan baik membantu pengunjung fokus pada informasi utama yang ingin kamu sampaikan.
Ruang kosong (juga dikenal sebagai ruang negatif) merujuk pada area kosong di sekitar elemen-elemen utama dalam desain. Penggunaan ruang kosong yang tepat memberikan kesan luas, memudahkan pengguna untuk membaca dan menafsirkan informasi, serta memberikan tata letak yang teratur.
Pilih Warna dan Font yang Mewakili Kesan Santai
Pilih palet warna yang santai, tetapi tetap kontras dan mudah dibaca. Kamu bisa menggunakan font yang mudah dibaca.
Gunakan Gambar dan yang Menarik
Selanjutnya gunakan gambar dan media yang menarik untuk menyampaikan pesan dengan cara yang visual. Pastikan gambar yang kamu gunakan relevan dengan konten dan memberikan kesan santai.
Konten Informatif dengan Gaya Penulisan yang Santai
Pastikan konten yang disajikan informatif namun tetap menyenangkan dan mudah dicerna. Gaya penulisan yang santai dan ramah dapat membuat pengunjung merasa lebih nyaman.
Buat navigasi yang mudah dipahami dan mudah diakses. Pastikan pengguna dapat menemukan informasi dengan cepat dan tanpa kesulitan.
Responsif untuk Semua Perangkat
Pastikan website responsif untuk semua perangkat dengan menguji tampilan pada smartphone, tablet, dan desktop. Ini penting agar pengguna merasakan konsistensi pengalaman di berbagai perangkat.
Gunakan Plugin yang Dibutuhkan
Gunakan plugin yang diperlukan untuk menambahkan fitur tambahan yang mungkin dibutuhkan, seperti formulir kontak, galeri foto, atau widget sosial.
Integrasi Sosial Media
Integrasikan ikon atau tautan ke platform media sosial. Ini membantu pengunjung untuk terhubung dan berinteraksi dengan kontenmu di luar website.
Kesimpulan
Itulah tadi apa itu website responsif. Buat kamu yang pingin praktik sendiri tentang cara membuat website responsif tapi takut dibatasi kapasitas hosting, jangan khawatir. Hosting Unlimited IDwebhost adalah pilihan tepat untuk kamu.
Member since 6 Sep 2019