Cara Efektif Backorder Nama Domain
Ketika nama domain yang ingin kamu gunakan ternyata masih dimiliki oleh orang lain, maka berikut ini adalah hal-hal yang harus diperhatikan agar bisa mendapatkannya :
Langkah awal adalah kamu bisa bekerja sama dengan domain backorder, bisnis yang bergerak di bidang pemesanan nama domain. Domain backorder akan membantu kamu untuk memonitor nama-nama domain yang kamu inginkan, menginformasikan statusnya, dan nanti secara langsung akan mendaftarkannya atas namamu. Domain backorder memiliki system kerja seperti berbelanja online. Ia akan mengawasi kapan waktu berakhir nama domain pesanan tersebut, menunggu jika mungkin dilakukan perpanjangan oleh pemiliknya, dan jika tidak maka dalam beberapa hari nama domain tersebut sudah bisa kamu beli.
Tentu saja Sahabat IDwebhost harus memperhatikan masalah harga dan track record kerja bisnis backorder tersebut, untuk menjamin bahwa kamu bisa mendapatkan nama domain yang kamu inginkan. Hrga biasanya akan mencakup kegiatan layanan dan monitoring, serta pelaporan yang biasanya akan disampaikan kepada kamu melalui email. Biasanya dibutuhkan sekitar 60 hari untuk nama domain berakhir digunakan dan tersedia di pasar lagi
Tips untuk memilih nama domain yang efektif adalah menggunakan kata-kata kunci yang biasanya akan digunakan pelanggan dalam mencari hal yang berkaitan dengan bisnismu, bisa juga berupa jalan atau kota lokasi bisnis.
Member since 2 Jul 2013