idwebhost Bikin Website Sekarang

Cara upload syarat domain ID dari halaman member IDwebhost

Cara upload syarat domain ID dari halaman member IDwebhost campaign-unlimited

Setelah order Domain ID, langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah mengupload syarat yang digunakan untuk domain tersebut. Untuk mengupload syarat tersebut, Anda bisa melakukannya dari halaman member. Maka dari itu, silakan ikuti langkah-langkah berikut ini agar domain ID Anda dapat segera aktif: 

  1. Login ke ke member area via https://member.idwebhost.com/

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah login ke halaman member area. Di halaman login, silakan masukkan alamat email, password, dan kode validasinya. Silakan klik “Masuk”

login member area

  1. Masuk ke Menu Domain 

Dari halaman dashboard member area, silakan klik menu “Domain”. 

upload syarat domain .id

  1. Pilih Nama Domain yang akan Dilengkapi Dokumennya

Anda akan diarahkan ke halaman Domain Saya. Langkah selanjutnya adalah memilih domain yang ingin dilengkapi dokumennya. 

upload syarat domain .id

  1. Pilih Menu Upload Syarat Domain 

Pastikan semua syarat terpenuhi, termasuk dokumen yang harus diupload. Pilih “Choose File” untuk mengupload syarat. Maksimal file yang bisa diupload adalah 1024 kb dan file berformat .png atau .jpg. 

upload syarat domain .id

upload syarat domain .id

Upload Syarat berhasil. Selesai. 

upload syarat domain .id

Demikian tutorial dan panduan cara upload syarat domain ID dari halaman member area IDwebhost. Jika Anda masih mengalami kendala dan kesulitan terkait dengan upload persyaratan silakan menghubungi customer service kami melalui: 

– Live Chat 

– Email (info@idwebhost.com, billing@idwebhost.com, support@idwebhost.com) 

– Hotline (0274) 415585

Raditya Peter Han

Member since 2 Jul 2013