Web Hosting dan 3 Tips Untuk Memilih Layanan Penyedia Yang Tepat

3 Nov 2016
Web Hosting dan 3 Tips Untuk Memilih Layanan Penyedia Yang Tepat campaign-unlimited

Web Hosting dan kondisi pasar dari penyedia layanannnya saat ini sangatlah kompetitif. Mencari penyedia layanan hosting yang tepat pun menjadi semakin tricky. Namun, semua itu pasi ada solusinya. Berikut kami rangkum untuk anda tiga tips untuk memilih layanan penyedia web hosting yang tepat.

  1. Memeriksa informasi infrastruktur yang disediakan

Biasanya anda bisa mendapatkan informasi infrastruktur dari situs penyedia web hosting yang akan anda pilih. Memiliki suatu data center mengidikasikan bahwa penyedia tersebut telah memiliki dasar yang kuat untuk proses hosting. Jika penyedia hosting memiliki pusat data sendiri dan bukan hanya menggunakan collocation atau bahkan menyewa server dari orang lain, hal tersebut menunjukkan suatu kehandalan yang baik dari sebuah server hosting. Karena banyak reseller yang tidak memiliki kemampuan untuk memiliki kontrol penuh jika mereka hanya menyewa server.

  1. Menguji fitur customer support

Fitur customer support yang menawarkan dukungan selama 24 jam dalam seminggu merupakan aspek yang sangat krusial. Ketika website anda sedang mengalami down atau masalah lain, anda tentu memerlukan bantuan yang dapat memecahkan masalah tersebut sesegera mungkin. Cara terbaik untuk melakukan pengujian ini adalah dengan melakukan panggilan telepon ke penyedia yang anda pilih atau anda juga dapat menggunakan fitur online chat dan mengirimkan email yang disediakan. Jika mereka membalas dan mengatasi keluhan anda dalam waktu maksimal 24 jam setelah anda menguhubungi dan disertai dengan pelayanan yang ramah serta pengetahuan teknis yang memuaskan, maka penyedia tersebut memiliki kualitas yang baik.

  1. Melihat reputasi penyedia web hosting

Anda dapat mencari feedback dan review dari user terhadap penyedia yang akan anda pilih. Beberapa situs forum dan situs ulasan adalah sumber yang baik untuk membantu anda membuat sebuah keputusan. Sebuah penyedia web hosting yang baik akan selalu mendapat feedback dan review yang positif dari pelanggan mereka. Jika penyedia mendapatkan banyak feedback dan review negatif dari para user mereka, anda perlu berpikir ulang untuk memilihnya. Reputasi yang baik tentu tidak hanya dapat diperoleh dalam waktu singkat, perlu sebuah usaha yang sangat keras. Reputasi yang baik merupaka sebuah cerminan keandalan dan kualitas dari sebuah layanan web hosting.

Memilih penyedia web hosting yang baik sangat penting untuk bisnis online anda. Penyedia web hosting yang baik harus memiliki infrastruktur yang kokoh, memiliki fitur customer support yang handal serta reputasi yang baik. Jika anda mampu menerapkan tiga tips di ats dengan baik, maka anda akan tetap berada pada jalur yang benar. Selamat mencoba!

Penulis
Member since 2 Jul 2013