7 Keuntungan Menerapkan PPC Ads Untuk Website Anda

18 Jan 2021
7 Keuntungan Menerapkan PPC Ads Untuk Website Anda campaign-unlimited

PPC Ads menjadi strategi yang perlu Anda lakukan jika Anda menginginkan hasil traffic website secara cepat. Selain itu, PPC ini walaupun secara kinerjanya adalah berbayar, namun biayanya bisa dengan mudah kita atur sehingga bisa berpeluang mendapatkan hasil yang sesuai dengan diinginkan. Nah, lebih lengkap mengenai ppc ads, Anda dapat mempelajarinya sebagai berikut :

Apa itu PPC?

apa itu ppc ads

PPC atau Pay Per Click adalah suatu bentuk dalam online marketing saat publisher (pemasang iklan) hanya membayar iklan yang ia pasang dari perhitungan per klik dari target audiensnya. Model periklanan ini juga telah digunakan oleh Google, Facebook, dan Instagram.

Mengapa Menggunakan PPC Ads ?

mengapa menggunakan ppc ads
mengapa menggunakan ppc ads

Dengan menggunakan PPC maka Anda dapat :

1. Mudah Mengatur Target Audiens

PPC Ads memberikan peluang bagi Anda dalam mengatur berapa banyak audiens pada iklan yang Anda targetkan. Lalu, PPC Ads juga bisa Anda atur berapa jumlah audiens pada iklan Anda, misalkan mau diatur 10 ribu audiens, 20 ribu audiens, atau bahkan 50 ribu audiens. Hal ini tentu lebih banyak audiens yang Anda bisa targetkan maka budget pengeluaran iklan Anda juga akan ikut menyesuaikan.

Kemudian, Anda bisa juga menargetkan audiens menjadi lebih spesifik. Contohnya bisnis Anda adalah baju jersey juventus. Maka Anda dapat menargetkan audiens yang sesuai dengan target market Anda, yaitu fans klub sepakbola juventus. Selain itu PPC juga bisa menentukan target audiens dari lokasi. Jadi, Anda pun dapat lebih fokus dan lebih spesifik lokasi mana yang menjadi target market Anda.

2. Hasil Lebih Cepat

Jika Anda melakukan optimasi menggunakan SEO secara organik, bisa dikatakan akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk dapat memperoleh hasilnya. Tapi, dengan PPC ads, Anda bisa mendapatkan hasil dari iklan dalam waktu yang lebih cepat. Sehingga Anda pun lebih banyak mendapatkan visitor lebih banyak dalam waktu yang lebih cepat.

3. Bisa Disesuaikan dengan Budget Anda

Beriklan memanglah membutuhkan biaya yang tidak murah. Tapi, dengan PPC ads biaya iklan bisa Anda atur sesuai dengan anggaran iklan yang Anda miliki. Lebih menguntungkannya lagi, Anda dapat membuat PPC ads dengan biaya iklan sekitaran ratusan ribu rupiah saja.

4. PPC Tidak Terpengaruh Algoritma

Jika Anda sudah terbiasa melakukan optimasi SEO secara organik, mungkin Anda sudah tahu bahwa Google selalu memperbarui algoritmanya. Hal ini agar Google dapat memberikan hasil pencarian terbaik untuk para penggunanya.  Tapi, berbeda dengan PPC. Pay Per Click ternyata tidak terpengaruh oleh algoritma. Sehingga Anda dapat mempromosikan bisnis Anda tanpa perlu mengkhawatirkan algoritma.

5. Target Audiens Tidak Dapat Membedakan PPC dan Organic

Menurut riset yang telah dilakukan WordStream, 41 persen orang tidak dapat membedakan suatu konten yang tertampil apakah itu merupakan organik (alami) atau dari PPC ads. Selain itu, platform-platform penyedia iklan seperti  Google, Facebook, atau Instagram juga telah memastikan iklan dapat disampaikan kepada target audiens sehingga memiliki potensi iklan memperoleh klik yang besar.

Keuntungan Menerapkan PPC Ads

keuntungan menerapkan ppc ads
keuntungan menerapkan ppc ads

PPC ads memiliki banyak keuntungan baik untuk beriklan dengan tujuan pada bisnis Anda atau membantu mengiklankan produk untuk klien bisnis Anda. PPC juga membantu :

  • Mendapatkan hasil yang cepat
  • Mendapatkan hasil yang mudah untuk diukur dan dilacak
  • Support dengan berbagai metode pemasaran lainnya
  • Serta, memberikan banyak data yang bermanfaat

Nah berikut 7 keuntungan menerapkan ppc ads untuk iklan pada bisnis Anda:

1.  PPC Ads Memiliki Kontribusi dengan Goal Bisnis

PPC dapat membantu Anda dalam mencapai banyak tujuan bisnis dan pemasaran. Selain itu, PPC menjadi solusi untuk menambah traffic kunjungan ke website sehingga dapat berpotensi tercipta tujuan penjualan. Kemudian, dengan adanya PPC juga dapat menjadi ‘jalan tengah’ untuk menjembatani informasi pada konten umum dan juga penjualan yang ada di website. Selain itu PPC dapat menjadi ‘support’ di berbagai bagian dalam ‘sales funnel dan prospek Anda, sehingga berpotensi mengubah dari ‘cold market’ menjadi ‘hot market’.

2.  Mudah untuk Mengukur dan Melacak Kinerja Iklan

Manfaat utama dalam pay per click ads adalah dapat menjalankan periklanan melalui Google Ads yang memberikan kemudahan untuk mengukur dan melacak traffic pengunjung website Anda. Anda bisa mengkombinasikan dengan Google Analytics untuk hasil yang lebih akurat. Lalu, hal-hal yang bisa dianalisa pada performa iklan menggunakan PPC adalah tayangan (impressions), klik (clicks), dan konversi pembelian (conversion) yang ditentukan berdasarkan target goal iklan pada bisnis Anda. Jadi, iklan Anda pun terlihat jelas seberapa besar membawa kesuksesan pada program pemasaran Anda.

3. Hasil yang didapat Cepat

Keuntungan yang ketiga menggunakan iklan ppc adalah hasil iklan yang diperoleh lebih cepat dibanding menggunakan metode pemasaran SEO organik. Selain itu, Anda juga dapat menargetkan orang-orang di luar dari daftar pelanggan Anda atau orang-orang yang sudah mengetahui brand pada bisnis Anda sehingga memperbesar jangkauan bisnis Anda.

4. Dapat di Kontrol dengan Leluasa

Anda dapat bebas mengontrol anggaran iklan yang ingin Anda belanjakan dan bisa di mulai dengan anggaran yang kecil. Selain itu, Anda dapat menetapkan besaran anggaran iklan harian atau periode tertentru dan juga bidding iklan atau taksiran dalam tawaran iklan Anda. Nah, jika setelah dijalankan dan mendapat hasil yang positif, Anda dapat melakukan scale up atau menambah biaya iklan Anda. Lalu, jika Anda ingin menghentikan iklan, Anda dapat memilih untuk ‘pause’ atau ‘stop’ iklan yang telah Anda belanjakan.

5. PPC bisa diterapkan di Berbagai Macam Model Marketing

Content marketing menjadi bagian yang penting dalam dunia digital marketing. Lalu, Google Ads menjadi alat yang dapat mengarahkan pengunjung ke konten yang lebih cepat dan meningkatkan ROI pada content marketing yang telah Anda bangun. PPC dan SEO bekerja sama dengan baik karena tayangan (impressions) dan peluang traffic kunjungan  lebih sering ditujukan kepada audiens yang memiliki tujuan yang sama-sama mencari suatu informasi di Google. Lalu, data kinerja tayangan, klik dan konversi dari Google Ads dapat memberikan informasi dan arahan yang bagus berdasarkan kata kunci dari hasil yang didapat. Untuk itulah, PPC dapat membantu di berbagai model marketing online secara lebih baik.

6. Memiliki Banyak Pilihan Targeting

Dengan Anda menguji coba berbagai campuran metode beriklan di Google Ads, Anda bisa mendapatkan tayangan iklan dengan tetap menargetkan calon auidens Anda. Selain itu, dengan PPC, Anda dapat melakukan penargetan yang tersedia untuk menjangkau orang-orang yang belum menjadi target audiens Anda yang sebelumnya belum pernah mengetahui produk Anda. Jadi Anda pun memiliki banyak pilihan untuk memperluas jangkauan target audiens pada bisnis Anda,

7. Kaya akan Data Marketing

Meskipun ada banyak data dan informasi yang tersedia di sistem Google Ads, tapi hasil informasi yang nyata setelah di jalankan dengan model iklan PPC akan lebih efisien pada bisnis Anda. Hal ini karena PPC memadukan tayangan, klik, dan konversi untuk setiap kata kunci yang dapat digunakan untuk strategi SEO dan upaya dalam membangun content marketing Anda.

Kesimpulan

PPC atau Pay Per Click menjadi cara yang mudah di lakukan untuk publisher atau Anda yang ingin mendapatkan hasil traffic kunjungan secara cepat. Selain itu, biaya iklan menggunakan iklan PPC juga lebih murah karena di hitung berdasarkan per klik dari target audiens yang telah diterapkan. Anda dapat menerapkan PPC karena dapat keuntungan yang bermanfaat untuk bisnis Anda sesuai pada artikel yang telah di bahas ini.

Lalu tidak lupa juga, Anda dapat update informasi seputar bisnis online di blog IDwebhost agar mendapatkan insight baru. Sebagai tambahan, jika Anda membutuhkan hosting untuk kebutuhan dalam pembuatan website yang berisi informasi atau kegiatan marketing online, Anda dapat menggunakan jasa layanan hosting dan domain dari IDwebhost karena ada potongan diskon di beberapa paket hosting murah yang bisa Anda coba. Salam!

Penulis
Member since 2 Jul 2013