Open Cart, Solusi Shopping Cart Untuk Toko Online

27 Apr 2019
Open Cart, Solusi Shopping Cart Untuk Toko Online campaign-unlimited

Bagi Anda yang ingin membuat toko online, ada banyak solusi shopping cart yang dapat Anda gunakan. Salah satunya yaitu Open Cart. Shopping cart ini banyak digunakan pebisnis karena simple untuk digunakan. Di artikel ini, IDwebhost akan membahas lebih dalam tentang OpenCart.

Apa itu Open Cart?

Open Cart merupakan sebuah solusi shopping cart open source yang dapat digunakan dengan gratis dibawah license GNU GPL. Jika Anda membutuhkan source code untuk OpenCart, Anda dapat menemukannya di GitHub. Anda dapat mendownload source codenya secara gratis serta Anda bisa membuat toko online Anda sendiri.

Project sistem shopping cart berbasis Perl ini dibuat pada tahun 1998 oleh Christopher G. Mann. Tetapi, Open Cart sempat berhenti pada tahun 2000. Di tahun 2009, kemudian nama OpenCart dipakai oleh Daniel Kerr untuk sistem shopping cart open source miliknya sendiri yang dibangun dengan memakai PHP. Lalu pada February 2008, OpenCart sudah mempunyai tiga versi berbeda.

Fitur-Fitur Open Cart

Bagi Anda yang ingin membuat toko online dengan Open Cart, Anda dapat menggunakan fitur-fitur dari OpenCart untuk membangun toko online yang profesinal. Berikut ini beberapa fitur OpenCart untuk  pertimbangan Anda dalam memilih solusi shopping cart ini.

 

apa itu open cart
IDwebhost

Pengelolaan Katalog Produk

Dengan Open Cart, Anda dapat mempublish product serta mengatur sesuai dengan kategorinya. Dengan OpenCart, anda bisa memakai lebih dari 50 bidang produk yang telah ditentukan seperti nama, deskripsi produk, harga, dan identifikasi produk unik seperti SKU atau UPC, pilihan, dimensi, atribut, dan lainnya. Untuk memudahkan customer Anda dalam menemukan produk yang mereka inginkan, mereka mempunyai sistem filter. Anda juga dapat menjual produk digital seperti software, music, video atau ebooks melalui toko OpenCart Anda dengan cara mengupload file lalu meng-attachnya ke produk individual.

Proses Pembayaran dan Pengiriman Barang

Open Cart mempunyai lebih dari 50 plugin pembayaran yang berbeda serta puluhan extension untuk shipping atau pengiriman. Selain itu, Anda juga dapat memakai plugin pembayaran dan shipping dari developer pihak ketiga. Secara default, OpenCart memperbolehkan pengguna untuk menggunakan payment gateway seperti PayPal, Amazon Payments, dan lainnya. Mereka juga menawarkan dengan metode pembayaran melalui transfer bank dan COD (cash on delivery). Untuk pengiriman barang, mereka mengintegrasikan gateway pengiriman barang seperti FedEx, UPS, dan lainnya. Sampai saat ini, mereka menawarkan lebih dari 600 jenis plugin pengiriman barang dan lebih dari 1000 jenis extension pembayaran.

Menerima Order dan Mengatur Customer

Setelah Anda membuat katalog produk serta mengkonfigurasi pembayaran dan pengiriman, Anda dapat memulai menerima order. Open Cart menyediakan manajemen order dan customer. Anda dapat menerima, memproses, memodifikasi order, mengeluarkan invoice, serta mencetak slip packing. Selain itu, Anda dapat melihat dan memodifikasi akun customer, mengelompokkan customer, serta melihat jejak belanja mereka. Setelah Anda membuat order pada toko yang di buat dengan OpenCart, customer dapat meninggalkan review tentang produk Anda. Review ini kemudian muncul di halaman produk.

 

fitur-fitur open cart
IDwebhost

Mengadakan Promosi dan Diskon

Jika Anda ingin mengadakan promosi, Open Cart menyediakan beberapa pilihan untuk melakukannya. Anda dapat mengatur harga spesial untuk setiap produk dan masa promosinya. Selain itu, Anda juga dapat mengatur harga untuk produk dalam jumlah yang besar. Jika Anda ingin menawarkan diskon ke customer, Anda dapat membuat kupon kode diskon dengan OpenCart, mengirimnya melalui newsletter kepada customer serta track kinerja campaign menggunakan marketing campaign tracking OpenCart.

Membuat Laporan dan Melihat Analytics

Kalau Anda memakai Open Cart, Anda bisa memakai OpenCart untuk membuat laporan dan melihat analytics. Jenis-jenis laporan yang dapat mereka buat adalah sebagai berikut:

  • Sales Reports (Laporan Penjualan)
  • Product Report (Laporan Produk)
  • Customer Report (Laporan Customer)
  • Marketing Report (Laporan Marketing)

Walaupun OpenCart tidak mempunyai sistem analisis built-in di dalamnya, Anda bisa memakai tracking code dari Google Analytics untuk mengintegrasikan OpenCart Anda dengan akun Google Analytics Anda.

Fitur Tambahan Lainnya

Selain fitur-fitur di atas, Open Cart juga menawarkan enam fitur tambahan yang bermanfaat bagi pemilik toko online, seperti:

  • Mengatur beberapa toko di dashboard interface admin yang sama
  • Mendukung pembayaran secara recurring melalui rekening virtual PayPal
  • Tracking system affiliate
  • Built-in Newsletter
  • Feed product kustom
  • Dan masih banyak lagi

Extension Open Cart

Seperti kebanyakan pada shopping cart open source, Open Cart mempunyai sistem extension sendiri. Anda dapat mememakainya untuk menambahkan fitur baru ke toko online Anda. Tersedia ribuan extensions OpenCart untuk berbagai kegiatan seperti :

  • Plugin pembayaran
  • Integrasi pengiriman
  • Tools marketing
  • Extensions performance dan optimisasi
  • Memperbaiki manajemen produk dan order
  • Dan masih banyak lagi

Fitur-fitur OpenCart sebenarnya cukup untuk membuka toko onlne, tetapi dengan berkembangnya toko online Anda, Anda mungkin akan membutuhkan tambahan beberapa extensions . Extensions ini dapat membantu Anda untuk :

  • Mengimport serta export katalog produk dan data orderan
  • Meningkatkan performance toko online Anda serta optimasi SEO
  • Menjalankan campaign marketing dan promosi Anda melalui OpenCart
  • Membuat laporan lengkap dan analytics yang lebih dalam

Selain itu, jika Anda ingin memakai gateway pembayaran atau shipping lain, kemungkinan Anda juga akan membutuhkan extension lain dari pihak ketiga.

Kalau Anda ingin mengunduh extensions OpenCart, Anda dapat menemukan banyak extensionnya di internet. Tetapi keamanan anda, kami sarankan untuk mengunduh atau membeli extensions dari OpenCart Marketplace resmi. Disini, Anda dapat mencari extensions dengan lebih mudah. Selain itu, Anda juga dapat membaca review dari customer lain sebelum anda memilih. Anda juga dapat meminta refund jika Anda kecewa dengan extensions yang Anda pilih dari OpenCart marketplace resmi.

 

extension open cart
IDwebhost

 

Baca Juga : Mengenal eCommerce, Penjelasan Tentang Marketplace dan Toko Online

Apakah Open Cart Merupakan Pilihan Yang Tepat Untuk Anda?

Dengan banyaknya solusi shopping cart yang bertebaran di internet, mungkin Anda bertanya-tanya apakah Open Cart merupakan pilihan yang tepat untuk toko online Anda ?

OpenCart dapat menjadi pilihan yang tepat jika:

  • Anda mau membangun toko online Anda dengan modal yang lebih murah
  • Anda mempunyai keterampilan teknis basic atau mempunyai developer di team Anda karena ini akan lebih memudahkan penggunaan OpenCart
  • Anda tidak masalah untuk mencari solusi online jika membutuhkan bantuan
  • Anda hanya ingin membangun toko online dan tidak berniat untuk mengubah website Anda menjadi lebih baik dari e-commerce

Sayangnya, Anda mungkin lebih baik mencari solusi yang lain, jika Anda :

  • Ingin membuat toko online tanpa perlu repot mengurus detail teknis
  • Ingin membangun toko online yang berskala besar
  • Ingin membangun toko online yang tidak membutuhkan maintenance yang banyak
  • Ingin membangun toko online sebagai bagian dari situs Anda yang memiliki menu lain seperti blog

Gunakan Hosting Terbaik Dengan OpenCart

Kalau Anda ingin memakai OpenCart, Anda harus memerhatikan hosting apa yang mau anda gunakan. OpenCart ini benar-benar free dan dapat di download dari website resmi OpenCart serta GitHub. Tetapi, Anda membutuhkan sebuah hosting provider untuk meng-host toko online Anda. Supaya toko online Anda dapat berjalan dengan baik, Anda memerlukan hosting yang dapat dipercaya. Sebagai provider cloud hosting terpercaya di Indonesia, IDwebhost menawarkan berbagai paket hosting dengan harga yang terjangkau supaya Anda bisa membangun toko online yang stabil. Selengkapnya, Anda bisa mengunjungi halaman paket hosting murah IDwebhost. Untuk toko online, kami sarankan Anda memilih paket ini.

Kesimpulan

Kalau membahas apa solusi shopping cart open source, OpenCart merupakan pilihan yang tepat. OpenCart sudah banyak digunakan orang. Karena teknisnya mudah dan harganya terjangkau, OpenCart banyak dipakai oleh para developer dan pemilik toko online di seluruh dunia. Jadi OpenCart akan selalu ada. Tidak ada salahnya Anda mencoba serta melihat apakah itu cocok untuk Anda. Semoga artikel ini membantu anda!