idwebhost Bikin Website Sekarang

Memilih Nama Domain Yang Tepat Berdasar Brand vs Keyword

Memilih Nama Domain Yang Tepat Berdasar Brand vs Keyword campaign-unlimited

Ketika ingin membuat website, salah satu faktor penting yang harus diperhatikan adalah pemilihan nama domain. Selama bertahun-tahun para ahli  SEO berpendapat bahwa nama domain cukup berpengaruh dalam ranking website di halaman hasil pencarian.

Pemilihan nama domain yang tepat sangat berpengaruh untuk meningkatkan peringkat website anda dalam persaingan SEO yang sangat ketat. Pada artikel ini, akan banyak dijabarkan mengapa memilih nama domain yang tepat sangat penting untuk meningkatkan peringkat website Anda di mesin pencarian dan apa saja dampak karenanya.

Apakah Pentingnya Memilih Nama Domain Untuk SEO?

Bila ada pertanyaan demikian maka jawabannya adalah, ya! Sebagai pemilik website, Anda tentu ingin memancing rasa penasaran pengunjung, bukan? Anda bisa mengoptimalkan nama domain dengan pendekatan SEO untuk menarik pengunjung agar tertarik mendatangi website anda dan mempelajri produk dan layanan yang ada di dalamnya. Karena itu, nama domain akan lebih banyak muncul di laman pencarian semakin tinggi kemungkinan untuk di klik.

Memilih Nama Domain yang Tepat
Memilih Nama Domain yang Tepat

Salah satu contoh penting bagaimana domain sangat berpengaruh bisa  kita lihat pada website spammer. Mereka akan  memilih nama domain dengan menargetkan kata kunci karena jumlah klik yang besar  dan ranking yang tinggi pada halaman hasil pencarian. Nama domain memang sangat penting. Pemilihan nama domain yang tepat dapat membantu anda untuk mendapatkan pengunjung yang sudah ditargetkan.

Terdapat dua metode yang bissa anda coba dalam memilih nama domain yang tepat untuk SEO:

  • Memilih nama domain berdasarkan branding

Anda bisa memilih domain berdasarkan merek atau branding produk Anda. Ini tentang bagaimana pengunjung berinteraksi dengan website Anda. Umumnya seseorang harus menentukan nama domain pada saat ia memilih nama merek atau brandnya. Artinya, Anda bisa menggunakan merek bisnis sebagai nama domain.

Branding adalah alah satu kunci utama nama domain yang SEO friendly. Google menyukai branding karena pengguna menyukai brand. Branding yang kuat dapat memberikan dorongan pada pengguna untuk klik, membaca, membagikan, dan menautkannya di berbagai akun sosial media mereka.

Semakin banyak orang yang mengingat website Anda, mereka akan berkunjung kembali, dan pastinya akan meningkatkan kepercayaan dan kredibilitas pada situs anda. Dan hasilnya  adalah, branding yang positif dapat meningkatkan peringkat website anda di mesin pencari.

Yang harus diperhatikan bila memilih nama brand sebagai nama domain:

  • Brand Anda sudah eksis dan dikenal luas
  • Sudah aktif melakukan promosi dan membangun brand awareness
  • Brand anda memiliki nama sendiri
  • Brand anda sangat unik
  • Situs web mendapat peringkat yang baik, untuk meningkatkan hasil pencarian pada brand anda
  • Memilih nama domain berdasarkan Kata Kunci

Pilihan lain yang bisa Anda coba adalah menggunakan nama domain berdasarkan kata kunci. Nama domain berdasarkan kata kunci memuat kata-kata yang berkaitan dengan bisnis, produk, atau layanan milik anda. Misalnya, anda adalah seorang seorang fotorgrafer dengan spesialiasasi pernikahan. Anda bisa menggunakan nama weddingportraitphotography.com

Namun seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Google lebih menyukai pemakaian nama brand sebagai nama domain.

Diantara keduanya mana yang lebih baik?

Sekarang mari membayangkan anda adalah seorang pengusaha rental motor di Jogja bernama Sukmono. Anda ingin membangun sebuah website dan sedang memikirkan nama domain yang sekiranya cocok untuk menggaet pasar yang telah anda targetkan. Beberapa opsi yang bisa anda ambil adalah:

Domain Branding

Contohnya adalah sukmono.com

Nama domain saja tidak bisa memberikan detail yang spesifik tentang produk atau layanan yang anda jual. Website ini bisa berbentuk apapun, sepeerti memberi anda papan tulis kossong yang siap anda tulis tentang apa saja.

Memilih Nama Domain yang Tepat
Memilih Nama Domain yang Tepat

Namun kelemahan dari pemilihan jenis nama domain seperti ini adalah besarnya effort yang harus Anda lakukan selaku pemilik website untuk melakukan promosi. Anda harus memiliki cara yang kreatif untuk menarik orang-orang agar merasa terhubung dengan merek anda.

Domain Berdasar Lokasi

Di sini kita coba memakai nama sukmonojogja.com.

Pemakaian nama domain ini akan membantu anda untuk lebih mentargetkan calon pelanggan di sekitar wilayah Jogja. Nama domain ini akan membuat calon pelanggan mengetahui bahwa anda memiliki produk atau layanan berdasarkan nama domain, dan berada di wilayah tertentu.

Hanya saja, kelemahan dari pendekatan ini, akan membuat Anda kesulitan saat ingin mengembangkan merek karena terhalang lokasi geografis yang sudah tertarget sebelumnya, tak hanya dari sudut pandang merek maupun mesin pencari.

Domain Berdasar Nama Layanan

Di sini contohnya rentalmotorsukomono.com.

Nama domain ini akan membantu Anda dalam memasarkan produk dan layanan. Dengan memberikan highlight layanan atau produk, bisa menarik orang untuk mencari tahu tentang anda, dan apa yang mereka harapkan produk anda. Domain jenis ini akan menghilangkan batasan geografis dari penggunaan domain lokal. Yang perlu anda lakukan adalah menentukan layanan isi dari konten website Anda.

Domain berdasarkan lokasi geografis dan nama produk atau layanan

Contohnya rentalmotorjogja.com.

Kelebihan dari nama domain ini akan membuat mesin pencari lebih tepat ketika mendefinisikan isi konten dari website Anda. Nama domain seperti ini sudah sangat populer sejak lama. Yang perlu Anda lakukan mungkin sedikit untuk mempersempit definisi atau lokasi bisnis Anda. Opsi lain yang bisa Anda petimbangkan adalah menghindari penggunaan dari ekstensi domain yang kurang populer.

Bagaimana Dengan Ekstensi Domain?

Ekstensi domain tidak memberikan banyak pengaruh pada peringkat pencarian Anda. Satu-satunya pengecualian adalah domain berekstensi kode negara. Ekstensi domain ini secara signifikan dapat mempengaruhi hasil pencarian berdasar kondisi geografis.

Misalnya, Anda memiliki domain .id dan pengguna mencari webite anda dari salah satu kota di Indonesia, maka website anda akan mendapat peringkat yang lebih tinggi di mesin pencarian.

Sementara itu, bagi para pengguna, ada beberapa domain yang secara psikologis sangat bepengaruh pada pengguna. Pengguna internet sangat familiar dengan nama domain .com, .net, dan org. Domain seperti ini memiliki kredibilitas tinggi daripada ekstensi lainnya karena sering digunakan oleh para spammer.

Dengan kata lain, memilih domain yang salah dapat mengaitkan website Anda pada website berperingkat rendah, dan ini buruk untuk peringkat SEO website Anda.

Pertimbangkan Opsi Lainnya

Memilih Nama Domain yang Tepat
Memilih Nama Domain yang Tepat

Seperti yang telah disebutkan di awal, Google sangat berorientasi pada pengalaman pengunjung. Jadi saat memilih nama domain, pilihlah nama domain yang berorientasi pada pengguna.

Nama domain yang dapat Anda pilih adalah:

  • Jangan terlihat seperti website spam
  • Mudah dibaca dan diingat
  • Harus relevan
  • Dapat membantu merek Anda untuk memberi tahu audiens tentang bisnis Anda.

Pemilihan nama domain sangat krusial untuk sebuah bisnis. Salah memilih nama domain akan berengaruh pada peringkat website bisnis Anda di mesin pencari. Ada banyak layanan webhosting yang akan membantu Anda menemukan paket hosting terbaik namun tetap murah. Tunggu apalagi, pilih nama domain Anda pada layanan webhosting yang tepat!

Taufiq Prasetya Pradana

Member since 6 Sep 2019