Tutorial Membuat SSH Keys di VPS Dengan Cepat

30 Nov 2019
Tutorial Membuat SSH Keys di VPS Dengan Cepat campaign-unlimited

Mempelajari tutorial membuat SSH keys di VPS sangat penting khususnya untuk Anda yang ingin memaksimalkan sebuah website. Login dengan menggunakan SSH Key juga dapat menambah server VDS/Dedicated Anda. Jika ingin login, biasanya kita akan diminta memasukkan username dan password. Meski  login nya hanya berada di laptop atau komputer priadi, tentu cara ini tidaklah efektif. Anda bisa melakukan log in tanpa harus memasukkan username dan password yaitu dengan menggunakan SSH Key.

Sekilas Tentang SSH

SSH key merupakan cara alternatif untuk autentikasi ke Gitlab. Dengan menggunakan SSH key ini, Anda bisa melakukan lebih dari satu kali untuk melakukan log in dan tentunya lebih aman meski tanpa memasukkan username dan password. Gitlab adalah sebuah manager repositori GIt Berbasis web dengan fitur wiki dan pelacakan masalah yang menggunakan lisensi sumber terbuka.

Fungsi utama dari SSH adalah untuk mengakses mesin secara remote. Pada prakteknya, penggunaan menggunakan Telnet dan SSH seperti perbedaan dengan mengakses website biasa dengan website yang lebih aman (HTTPS).

Sebelum mempelari bagaimana tutorial membuat SSH key di VPS, maka kita harus tahu terlebih dahulu tentang keuntungan apa saja yang didapatkan jika menggunakan SSH. Dalam hal ini SSH dapat mengizinkan untuk mengenskripsi data sehingga memungkinkan malicious tidak dapat melakukan akses informasi user dan password. Tapi di sisi lain, SSH juga mengizinkan untuk menembus protokol lain seperti FTP.

Tutorial membuat SSH keys

Keuntungan Menggunakan SSH

Dengan menggunakan SSH maka Anda bisa lebih leluasa melalui struktur file akun hosting. Selain itu, Anda juga daoat menjalankan tugas sepertti monitoring log file sekaligus memulai atau menghentikan service (Berlaku di layanan VPS / Dedicated).

Memilih SSH juga akan sangat memudahkan Anda untuk menginstall software ke akun hosting Anda atau manage database MySQL. SSH juga akan mengizinkan Anda untuk melakukan banyak hal lebih dari standard web. Selain itu, masih ada beberapa keuntungan yang Anda dapat jika menggunakan SSH.

Keuntungan Menggunakan SSH Yang Harus Anda Tahu

~Manipulasi Data seperti halnya router di sepanjang jaringan

Hal ini seringkali dilakukan pada router di mana data masuk dari gateway atau pos pemerikasaan di jalan ke tujuan. Dalam hal ini, penyerang dapat memperoleh atau mengubah data pada perantara sepanjang rute jaringan. SSH di sini bermanfaat untuk memanipulasi data.

~IP Address Spoofing

Dengan adanya IP spoofing ini maka bermanfaat untuk menyembunyikan IP dengan membuat IP yang berisikan alamat IP palsu. Hal itu bertujuan  untuk meniru koneksi lain dan menyembunyikan identitas IP asli ketika mengakses sebuah informasi terkini yang berasal dari internet.

Tutorial membuat SSH keys

Di sini SSH bisa berfungsi sebagai pengaman website agar tidak mudah kena hack. Kebanyakan orang yang memaksimalkan websitenya untuk berbisnis biasanya akan memakai IP Address Spoofing.

~Berinteraksi dengan server untuk saling mengontrol

SSH juga memiliki manfaat sebagai server untuk mengontrol aktivitas server lain. Ini juga tersedia pada VPS yang ada di MWN (Master Web Network). Akun dan penggunaan dari SSH ini bisa didapatkan secara gratis dari penyedia provider dengan syarat server base on linux. Namun jika ingin berbayar, maka Anda akan mendapatkan fasilitas yang lebih baik dan tentunya lebih complex.

Dengan semakin banyaknya manfaat SSH, justru banyak orang yang menyalahgunakan untuk hal-hal negatif. Salah satunya adalah pengguna internet gratis dengan konfigurasi yang berbeda pada tiap operator akan membutuhkan akun SSH, baik itu akun gratis maupun berbayar. Hal tersebut jika dibiarkan akan sangat merugikan operator yang telah dibobol konfigurasinya demi internetan secara gratis.

Untuk mencegah penyalahgunaan di internet yang semakin marak, maka Anda perlu membuat SSH keys di VPS. Hal ini supaya Anda lebih mudah ketika ingin melakukan akses SSH ke VPS. Dan yang pasti Anda tidak lagi harus memasukkan username dan password.

Tutorial  Membuat SSH Keys di VPS

Jika Anda sudah bisa membuat SSH Keys di VPS, maka segala sesuatunya akan lebih mudah. Nantinya Public Key akan disalin ke server sehingga Anda tidak kesulitan lagi dalam melakukan remote VPS. Lalu bagaimana caranya? Berikut tutorialnya.

Cara mudah membuat SSH Keys di VPS

1.Membuat Private Key dan Public Key

Langkah pertama yang harus Anda lakukan adalah dengan membuat Private Key dan Public Key. SSH Key seringkali disebut dengan RSA Key karena SSH menggunakan teknologi kriptografi asimetris RSA. RSA merupakan alogaritma pada enkripsi public key yang cocok untuk digital signature dan sering dipakai pada e-commerce.

Dalam hal ini RSA mempunyai 3 tahapan yaitu  pembuatan kunci (key) untuk deskripsi pesan dan eskripsi pesan. Dan yang pertama dilakukan adalah pembuatan kunci private key dan public key terlebih dahulu.

Tutorial membuat SSH keys

Pertama buka terminal, kemudian klik

ssh-keygen -t rsa

Jika sudah, kemudian tekan ENTER. Anda hanya perlu menunggu sebentar hingga proses pembuatan kunci selesai. Kalau sudah selesai, nantinya akan muncul informasi seperti berikut;

Your identification has been saved in /home/userkamu/.ssh/id_rsa
Di dalam id_rsa tersebut bisa kamu temukan private key.

Your public key has been saved in /home/userkamu/.ssh/id_rsa.pub
Di dalam id_rsa.pub tersebut bisa kamu temukan public_key

2.Kemudian langkah selanjutnya adalah menyalin Public Key ke VPS

Agar VPS dapat mengenali komputer yang sudah disetting dengan poin nomer 1 di atas, maka Anda harus menyalin Public_Key ke VPS dengan perintah sebagai berikut;

ssh-copy-id root@IP_Address_VPS

Setelah itu masukkan password VPS Anda. Hal ini hanya memakan waktu sebentar. Di sini juga terdapat informasi bagaimana Anda bisa melakukan SSH ke VPS.

3.Melakukan Remote VPS

Langkah  terakhir adalah dengan melakukan remote VPS. Anda bisa meremote VPS melalui SSH dengan hak akses sebagai root. Caranya pun hampir sama, Anda cukup menuliskan (SSH root@[IP ADDRESS VPS).

Yang harus Anda ingat di sini adalah, root merupakan hak akses yang tingkat keamanannya sangat tinggi. Sehingga Anda bisa melakukan dengan sebaik-bainya. Pastikan aktivitas yang anda lakukan aman, maka dari itu haruslah berkati-hati.

Anda juga bisa melakukan remote VPS via SSH melalui Linux atau Software PuTTy. Tapi jika Anda sudah berhasil membuat SSH Keys di VPS, ketika Anda login sudah tidak perlu lagi memasukkan username dan password.

Demikian tutorial paling mudah membuat SSH Keys di VPS. Jangan lupa jika anda ingin membuat website, anda bisa mendapatkannya di IDwebhost dengan harga domain dan hosting yang murah.