idwebhost Bikin Website Sekarang

Tutorial: Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

26 Des 2024
Tutorial: Cara Menambah Akun Email di Google Workspace campaign-unlimited

Mau menambah akun email baru di Google Workspace? Jangan khawatir, kamu bisa melakukannya dengan mudah.

Diketahui, Google Workspace adalah layanan produktivitas yang memungkinkanmu untuk mengelola berbagai layanan Google, termasuk email

Salah satu fitur utama dari Google Workspace adalah kemampuan untuk menambah akun email dengan nama domain sendiri. 

Nah, jika kamu baru pertama kali menggunakan layanan ini dan ingin menambah akun email, artikel ini siap membantu dengan panduan yang mudah diikuti.

Apa itu Akun Email di Google Workspace?

Sebelum memulai, ada baiknya kamu memahami bagaimana sistem penambahan akun email di Google Workspace bekerja. 

Secara umum, jumlah akun email yang bisa kamu buat di Google Workspace bergantung pada jumlah user yang kamu pesan. 

Misalnya, jika kamu hanya memesan 1 user, maka hanya ada 1 alamat email yang bisa dibuat. Namun, jika kamu memesan lebih banyak user, maka kamu juga bisa menambah jumlah akun email sesuai kebutuhan.

Jika pada suatu titik kamu membutuhkan lebih banyak akun email, kamu bisa meng-upgrade jumlah user melalui penyedia layanan, seperti IDwebhost, yang menawarkan layanan Google Workspace. 

Setelah kamu melakukan upgrade dan pembayaran, kamu bisa menambah akun email tambahan sesuai dengan jumlah yang diperlukan.

cara menambah akun email google workspace

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

Untuk menambah akun email di Google Workspace, kamu perlu mengakses halaman Admin Console terlebih dahulu. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti:

1. Login ke Admin Console Google

Langkah pertama adalah masuk ke halaman Admin Console Google menggunakan alamat email administrator yang kamu miliki. 

Akun administrator adalah akun dengan hak akses penuh untuk mengelola pengguna di Google Workspace. Oleh karena itu, pastikan kamu menggunakan akun dengan izin/hak akses tersebut saat melakukan login.

2. Masuk ke Menu Manage User

Setelah berhasil login, kamu akan diarahkan ke halaman dashboard Google Workspace. Di sini, terdapat beberapa opsi untuk mengelola akun dan pengaturan lainnya. 

Untuk menambah akun email baru, ada dua cara yang bisa kamu lakukan:

  • Klik tombol “Manage” pada user yang sudah ada.
  • Atau, kamu bisa mengakses menu “Home” > “Directory” > “Users” untuk melihat semua pengguna yang ada.

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

3. Pilih Add New User

Setelah berada di halaman “Users“, kamu akan melihat daftar akun yang sudah terdaftar. Untuk menambah akun email baru, klik tombol “Add New User” yang biasanya terletak di bagian atas halaman.

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

4. Isi Form Pendaftaran Akun Email Baru

Selanjutnya, kamu akan diarahkan ke halaman formulir untuk membuat akun baru. Di sini, kamu harus mengisi beberapa informasi terkait akun yang akan dibuat. 

Berikut adalah kolom-kolom yang perlu diisi:

  • First Name: Nama depan pemilik akun email.
  • Last Name: Nama belakang pemilik akun email.
  • Primary Email: Alamat email yang ingin dibuat. Ini adalah email utama untuk akun tersebut.
  • Secondary Email: Kolom ini bersifat opsional. Kamu bisa mengisinya jika perlu, seperti alamat email cadangan.
  • Phone Number: Nomor telepon yang bisa dihubungi.
  • Manage Users: Opsi ini memungkinkan kamu untuk menyesuaikan pengaturan alamat email lebih lanjut, termasuk memilih grup atau peran untuk akun yang dibuat. Kamu bisa mengubahnya setelah akun dibuat.

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

5. Generate Password atau Buat Sendiri

Setelah mengisi form pendaftaran, klik tombol “Add New User“. Setelah itu, kamu akan diminta untuk menentukan password untuk akun email baru tersebut. 

Ada dua pilihan yang tersedia:

  • Automatically generate a strong password: Jika kamu memilih opsi ini, sistem akan secara otomatis membuatkan password yang kuat dan aman untuk akun email.
  • Create password: Jika kamu memilih opsi ini, kamu bisa membuat password sendiri. Pastikan password yang kamu buat cukup kuat untuk menjaga keamanan akun.

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

6. Selesai

Setelah memilih atau membuat password, klik tombol “Done” untuk menyelesaikan proses pembuatan akun. Akun email baru akan segera terdaftar di sistem Google Workspace.

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

7. Cek Akun Email Baru

Sekarang, untuk memastikan akun email baru tersebut telah dibuat dengan benar, kamu bisa memeriksa daftar pengguna (Users) di Admin Console

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

Selain itu, untuk memastikan akun tersebut bisa digunakan, kamu bisa mencoba login ke Gmail menggunakan alamat email yang baru saja dibuat. Jika login berhasil, berarti akun email tersebut siap digunakan.

Cara Menambah Akun Email di Google Workspace

Mengelola Akun Email yang Ditambahkan

Setelah menambah akun email baru, kamu bisa mengelola akun tersebut melalui Admin Console. Kamu bisa menambah, mengubah, atau menghapus akun sesuai dengan kebutuhan. 

Google Workspace juga menawarkan beragam fitur yang mempermudah pengelolaan hak akses, grup pengguna, dan pengaturan lainnya. 

Dengan fitur-fitur ini, kamu bisa menyesuaikan sistem agar sesuai dengan kebutuhan organisasi atau tim yang kamu kelola.

Mengapa Perlu Menambah Akun Email di Google Workspace?

Menambah akun email di Google Workspace bukan cuma soal formalitas, tapi juga strategi untuk meningkatkan profesionalisme dan efisiensi dalam berbisnis. 

Yuk, simak beberapa alasan kenapa ini penting:

1. Tampil Lebih Profesional

Menggunakan email dengan nama domain sendiri bikin bisnis kamu terlihat lebih kredibel. Misalnya, [email protected] terlihat jauh lebih profesional dibandingkan [email protected]. Ini memberi kesan serius dan terorganisir di mata klien atau mitra bisnis.

2. Meningkatkan Kredibilitas

Email dari domain khusus menunjukkan kalau bisnis kamu terstruktur dengan baik. Hal ini bisa meningkatkan kepercayaan pelanggan karena mereka tahu sedang berkomunikasi dengan entitas yang sah dan terpercaya.

3. Kolaborasi Jadi Lebih Efisien

Google Workspace terhubung langsung dengan berbagai layanan seperti Google Drive, Google Calendar, dan Google Meet. 

Integrasi ini membuat kolaborasi tim menjadi lebih praktis, mulai dari berbagi dokumen, mengatur jadwal rapat, hingga bekerja bersama secara real time.

4. Pengelolaan Akun yang Terpusat

Semua akun email berada dalam satu sistem yang sama, jadi lebih mudah dikelola. Kamu bisa mengatur hak akses, grup pengguna, dan pengaturan lainnya langsung dari Admin Console. Ini membantu menjaga keamanan dan memastikan setiap orang memiliki akses sesuai dengan perannya.

5. Fleksibilitas dalam Pengembangan Bisnis

Ketika tim kamu berkembang, kamu bisa dengan mudah menambah akun email baru sesuai kebutuhan. Fleksibilitas ini mempermudah adaptasi bisnis tanpa perlu berganti platform.

cara menambah akun email google workspace

Baca Juga: Panduan Email Warmup Agar Tak Masuk Greylisting & Spam

Kesimpulan

Cara menambah akun email di Google Workspace tidak lah sulit, ini juga langkah cerdas untuk meningkatkan profesionalisme, kredibilitas, dan efisiensi operasional bisnis kamu. 

Dengan mengikuti tutorial ini, kamu bisa menambahkan akun baru dengan mudah dan memastikan pengelolaannya terpusat melalui Admin Console

Selain itu, penggunaan email dengan nama domain khusus memberi kesan profesional yang akan mendukung citra bisnismu di mata klien dan mitra.

Untuk mempermudah proses ini, IDwebhost siap membantu kamu dengan layanan Google Workspace yang optimal.

Jadi, jika di masa depan kamu membutuhkan lebih banyak akun email, upgrade jumlah user bisa dilakukan dengan mudah melalui IDwebhost

Dengan begitu, kamu bisa mengelola email dan melakukan komunikasi dengan cara yang lebih terorganisir dan profesional.

Rifka Amalia

Member since 23 Aug 2024