Cara Mengatasi “Your Connection is Not Secure”
Apakah anda pernah ketika sedang asik surfing di browser, tiba-tiba muncul peringatan “Your Connection is not Secure” seperti gambar diatas? Well, tidak usah khawatir karena sebenarnya sangat mudah untuk mengatasi masalah “your connection is not secure” ini.
Stress jika muncul pesan “Your Connection is not secure”Apa itu arti “Your Connection is not Secure”? Jika diterjemahkan, secara harfiah artinya adalah akses internet yang anda gunakan tidak aman. Ya arti itu sendiri tidak salah karena Pada dasarnya, pesan tersebut akan muncul jika terjadi SSL (Secure Socket Layer) error. SSL biasanya digunakan untuk menjaga keamanan atau privacy informasi yang Anda masukkan ke sebuah website. Sistem jenis ini juga sering diterapkan beberapa website seperti IDwebhost salah satunya.
Jika anda mengunjungi suatu website dan mendapat pesan “Your Connection is Not Secure”, ada kemungkinan bahwa website ini tidak terverifikasi atau tidak memiliki sertifikasi yang valid dan juga tidak memiliki enskripsi yang cukup kuat untuk melindungi privacy Anda. Biasanya, website yang dianggap kurang aman adalah website yang dimulai dengan http://
Jadi, jika anda mengunjungi suatu website dan mendapatkan pesan seperti itu Anda disarankan harus berhati-hati. Namun jika pesan tersebut keluar saat membuka beberapa website populer seperti Google, Facebook, Twitter, dan semacam nya anda bisa mencoba mengatasi masalah tersebut dengan beberapa cara berikut
Contents
- 1 1. Mengatur sistem Time and Date pada Perangkat
- 2 2. Menghapus cache dan history di browser anda
- 3 3. Melakukan Update pada Browser Anda
- 4 4. Mengakses Website dengan Mode Private
- 5 5. Jangan Menon-aktifkan Scanning Protocol SSL di Antivirus Anda untuk Sementara
- 6 6. Menghapus sertifikat cert8.db
- 7 7. Scan Perangkat Untuk mendeteksi Malware
1. Mengatur sistem Time and Date pada Perangkat
Sering munculnya pesan “Your connection is not secure” kerap kali muncul karena masalah kecil ini yaitu sistem time and date atau penanggalan dan waktu pada perangkat anda yang tidak sesuai atau tidak di update. Lalu bagaimana cara mengatasi masalah ini? sangat mudah, anda hanya harus menyesuaikan atau mengupdate tanggal dan waktu pada perangkat anda. Bagaimana cara nya? sangat mudah, anda bisa mengunjungi Date and time di kanan pojok perangkat anda, lalu pilih change date and time settings kemudian tinggal anda sesuaikan dengan tanggal dan waktu yang sekarang.
2. Menghapus cache dan history di browser anda
Cara nomor satu masih gagal? tenang, anda bisa mencoba cara kedua yaitu dengan menghapus cache dan history yang ada di browser anda. Cache adalah jejak rekam yang ada di browser ketika anda surfing di internet mengunjungi berbagai macam website. Oleh sebab itu, semakin banyak cache di dalam browser anda maka akan semakin besar pula resiko browser anda mengalami gangguan.
Lalu bagaimana cara menghapus cache browser? Anda bisa melakukan ini dengan cara masuk ke menu, pilih history dan klik clear browsing data. Lalu, pilih all dan klik tombol clear. Selanjutnya, masuk ke pilihan settings kemudian coba cari bagian change proxy. Lalu, Buka tab security and privacy dan pilih level medium. Setelah itu, tutup browser Anda, tunggu beberapa menit setelah itu buka kembali. Kemudian silahkan anda coba akses kembali website yang sebelumnya Anda buka untuk mengecek apakah mereka masih menampilkan pesan “Your Connection is Not Sure”. Untuk cara menghapus cache browser yang lebih jelas, anda bisa mengunjungi cara menghapus cache browser.
3. Melakukan Update pada Browser Anda
Jika 2 langkah mudah diatas masih gagal, jangan khawatir karena ada cara mudah berikutnya yaitu melakukan update browser anda ke versi paling baru. Cara melakukan update browser sendiri sangat mudah karena anda hanya tinggal mengupdate langsung lewat menu browser masing-masing, baik itu Google Chrome, Mozilla Firefox, Opera, ataupun browser lainnya. Namun jika anda tidak bisa mengupdate browser dari dalam, anda bisa melakukan download ulang browser yang digunakan. Sangat mudah kan?
4. Mengakses Website dengan Mode Private
Apa itu private mode? Private mode merupakan suatu cara bagi anda untuk mengakses suatu website dimana tidak seorang pun bisa mengetahui aktivitas anda. Private mode menghapus kebanyakan komponen data pribadi agar mereka tidak tertinggal di akhir sesi. Tetapi data download dan bookmarks Anda akan tetap tersimpan. Private mode tidak akan menyimpan cookies, data website, browsing history, ataupun setiap informasi yang Anda masukkan ke formulir ketika login di suatu website.
Maka dari itu, jika 3 cara sebelumnya belum berhasil juga dan website yang anda tuju tetap keluar pesan “Your connection is not secure” mungkin anda bisa coba mengakses kembali website tersebut dengan private mode. Untuk melakukan ini sangat mudah, anda hanya butuh menekan tombol Ctrl + Shift + P di keyboard. Semua tab baru di private window juga akan dibuka dalam mode private.
5. Jangan Menon-aktifkan Scanning Protocol SSL di Antivirus Anda untuk Sementara
Cara yang kelima jika empat cara diatas gagal adalah coba jangan menon-aktifkan scanning protocol SSL yang terdapat pada setting di antivirus anda. Tujuan dari langkah ini adalah untuk mengidentifikasi apakah masalah ini hadir karena aktivitas antivirus yang konflik dengan data enskripsi. Jika memang anda telah mematikan scanning protocol SSL di antivirus dan pesan “Your connection is not secure” tidak keluar lagi berarti permasalahan memang ada pada antivirus anda. Namun setelah itu masih ada yang harus anda lakukan, yaitu cobalah hapus history browser Anda. Lalu, coba install kembali versi terbaru browser yang anda gunakan tadi, software anti-virus, dan operating system (OS) nya sendiri. Setelah Anda melakukan semua langkah di atas, coba aktifkan kembali scanning protocol SSL Anda di setting antivirus.
6. Menghapus sertifikat cert8.db
Jika semua langkah diatas belum berhasil juga, mungkin anda harus mencoba langkah ini. Ya,Data-data sertifikat yang korup biasanya akan muncul ketika file di folder profil Anda, tempat dimana certificate cert8.db tersimpan, mengalami kerusakan. Untuk mengatasinya, anda harus mengahapus file ini dan biarkan Firefox/browser anda mengupdate file ini. Jika situs yang ingin Anda buka memiliki enskripsi yang lemah, Anda akan diberi pilihan untuk meng-reload website tersebut dengan beberapa pilihan. Penting untuk Anda ingat bahwa website yang asli tidak akan meminta Anda untuk melewati sertifikat dan jika mereka meminta itu, maka Anda perlu mengecheck apakah website tersebut sedang berusaha melakukan phishing atau apakah website itu adalah palsu.
7. Scan Perangkat Untuk mendeteksi Malware
Cara terakhir adalah mengecek atau melakukan scan full system pada perangkat anda apakah terkena serangan Malware atau tidak. Karena malware atau virus komputer yang menyerang perangkat Anda bisa jadi luput dari pengawasan dan menjadi penyebab utama munculnya pesan “Your Connection is not Secure” di website yang ingin anda akses.
Itu dia tadi beberapa cara untuk mengatasi masalah munculnya pesan “your connection is not secure”. Yang paling penting dalam menghadapi masalah ini adalah dengan tidak panik karena masalah ini bisa diatasi dengan sangat mudah dan cepat dengan berbagai cara di atas.